Sisters, sekarang ini banyak jenis santapan kuliner yang berkembang, kadang sampai bingung mau nyobain yang mana dulu. Buat kamu yang tinggal di Bogor, Surabaya, Bandung, atau Medan, kamu harus cobain kue yang lagi ‘hits’ berikut ini!
Foto: Instagram @raincakebogor
Penasaran oleh-oleh khas dari kota hujan alias Bogor? Jika selama ini kamu hanya mengenal Bogor sebagai tempat wisata saja, artinya kamu belum cukup mengenal kota ini, Sisters. Bogor tak hanya menyuguhkan keindahan alamnya saja, kota yang menjadi salah satu tujuan wisata favorit warga Jakarta ini juga punya sederet kuliner lezat yang bisa dijadikan oleh-oleh.
Salah satu kuliner yang hits di kota ini adalah @raincakebogor, cake shop milik Shireen Sungkar. Gerai yang baru dibuka 8 April 2017 ini berlokasi di Jalan Padjajaran, Bogor. Kamu harus mampir ke tempat yang bernuansa kekinian ini kalau berniat mencari penganan khas Bogor untuk oleh-oleh, Sisters.
Bogor Rain Cake menyajikan cheesecake yang dilapisi cokelat kacang, green tea kacang dan green tea keju. Cheesecake-nya diolah dari talas Bogor yang terkenal itu, Sisters! Penasaran? Yuk, segera cobain!
Foto: Instagram @surabayasnowcake
Buah tangan khas kota Surabaya selalu mengalami evolusi setiap tahunnya, Sisters. Kali ini evolusinya datang dari Lapis Surabaya. Biasanya penganan satu ini terdiri dari tiga lapisan roti sifon empuk dengan bagian tengahnya berwarna cokelat. Sekarang bayangkan versi modernnya, pastry renyah untuk lapisan paling atas dan bawah, dilengkapi dengan lapisan roti empuk di bagian tengah dan taburan gula halus seperti salju di bagian paling atas. Jadi deh Surabaya Snow Cake!
Kue ini hasil kreasi dari artis cantik Zaskia Sungkar, lho. Kalau kamu kebetulan sedang berkunjung ke Surabaya, kamu bisa mampir ke gerainya di Jalan Flores No.15, Surabaya. Kalau kamu mau kepoin Instagramnya, langsung cek di @surabayasnowcake ya!
Foto: Instagram @medannapoleon
Oleh-oleh khas kekinian nggak cuma ada di pulau Jawa, Sisters. Di Medan ada juga tempat kekinian untuk membeli oleh-oleh, salah satunya Medan Napoleon. Brand kuliner terbaru di Kota Medan ini diprakarsai beberapa pengusaha dan seleb ganteng Irwansyah.
Cake dengan lapisan puff pastry dibalut softcake lembut adalah kue andalan dari Medan Napoleon. Cake ini juga didukung dengan berbagai varian rasa, seperti keju, green tea, pisang dan karamel. Ada juga rasa durian! Tentu kamu tahu dong Durian Medan yang terkenal itu?
Jangan lupa mampir ke outlet Medan Napoleon di Jalan Wahid Hasyim No. 35/46 saat kamu berkunjung ke Medan ya! Sebelum itu, cek dulu Instagram mereka di @medannapoleon.
Foto: Instagram @bandungmakuta
Salah satu oleh-oleh kuliner terbaru yang menyedot perhatian di kota Bandung adalah Makuta Cake. Artis cantik Laudya Cynthia Bella dan Zaskia Sungkar menjadi sosok di belakang berdirinya usaha kuliner nan hits ini, Sisters.
Bandung Makuta Cake menjual snow cake sebagai produk andalannya. Ada 5 rasa yang ditawarkan, yaitu keju, cokelat, lemon, karamel, dan blueberry. Yuk, mampir ke gerai Bandung Makuta Cake yang berlokasi di Jalan Van Deventer No. 2, Bandung. Intip dulu kue-kuenya yang menggugah di Instagram @bandungmakuta, Sisters!
Kamu sudah nyobain kue-kue hits ini? Bagaimana rasanya? Pasti enak ya!
Foto: Instagram @medannapoleon