Beberapa bulan yang lalu, saya melewati masa-masa yang cukup berat dalam hidup sampai saya merasa harus berkonsultasi dengan psikolog. Psikolog memberikan terapi kognitif dan perilaku (CBT) dengan menyarankan saya untuk menuliskan tiap pikiran yang muncul di kepala saya. Dalam minggu pertama saya sangat terkejut dengan banyaknya pikiran negatif yang menguasai diri saya. Dari minggu ke minggu saya rajin menepati apa yang diminta oleh psikolog, dengan menuliskan apa yang terlintas di pikiran saya, dan merasa pikiran negatif saya makin hari makin berkurang.
Dalam perjalanan giat mengikuti terapi, kemudian saya teringat pernah membaca tentang gratitude journal atau jurnal syukur, tanpa menundanya lagi saya kemudian memutuskan untuk membuat jurnal syukur saya sendiri. Saya menyadari begitu banyak hal yang bisa saya syukuri tiap harinya, dan ini membuat saya semakin ringan sekaligus semangat menjalankan peran saya dari hari ke hari. Berikut ini tips dari saya untuk yang ingin memulai jurnal syukurnya.
1. Luangkan waktu tiap malam sebelum tidur sekitar 10-20 menit.
2. Tuliskan 5-10 hal yang membuat kamu bersyukur di hari itu.
3. Jangan terpaku dengan hal-hal yang besar, tetapi juga hal-hal kecil, seperti bersyukur bisa memakai sepatu yang bersih, bersyukur bisa menikmati lagu kesukaan di radio kesayangan, bisa bercakap-cakap dengan sahabat, bisa meluangkan waktu untuk orang tua, dan sebagainya.
4. Tuliskan juga rasa syukur sebagai apresiasi pada diri sendiri untuk hal yang telah kita lakukan hari itu. Misalnya, rasa syukur bisa memberikan bangku kepada orang lain di kendaraan umum, bersyukur bisa memberikan uang tips sedikit banyak kepada abang go-jek yang sudah mengantar kita ke tempat tujuan atau yang sudah mengantar makanan kita. Rasa syukur karena telah memberikan senyuman.
5. Tuliskan juga kenapa kita merasa kita perlu bersyukur untuk, tulislah alasan kenapa kita perlu bersyukur, seperti kalau membayangkan ada orang atau kita sendiri pernah mengalami memakai alas kaki yang kondisinya tidak prima, tentu saja memakai sepatu yang bersih adalah sesuatu yang patut disyukuri. Tuliskan juga apa yang kita rasakan, seperti ketika kita memberikan tips lebih kepada orang yang sudah memberikan layanan untuk kita tentu saja ada rasa bahagia dan mungkin harapan agar apa yang kita berikan itu bisa bermanfaat untuk orang lain.
6. Kreatif. Usahakan untuk menulis hal yang berbeda tiap harinya, Kita mengalami hal yang berbeda tiap harinya, jadi kreatiflah dalam menemukan hal-hal yang patut kita syukuri tiap harinya.
7. Lakukan dengan rutin. Setelah rutin melakukan hal ini dengan rutin jangan hanya sehari-dua hari saja, saya jamin bisa menambah rasa syukur kita, bahkan kadang kita kewalahan sendiri karena begitu banyak hal ingin kita tulis.
Dan, benar seperti kata-kata bijak: semakin banyak bersyukur, semakin nikmat dan keberkahan pun akan semakin berlimpah. Selamat mencoba, Sisters!
Ilustrasi: www.reilycentre.com