Hai Sisters! Promo diskon dapat digunakan untuk menarik perhatian masyarakat. Namun, kira-kira kapan waktu yang tepat untuk mengeluarkan promo diskon? Dengan mengetahui waktu yang tepat, maka promo bisnismu berpotensi lebih efisien dan juga strategis. Tentunya hal ini membantu promo bekerja lebih efektif. Nah, berikut beberapa momen yang bisa kamu manfaatkan untuk mengeluarkan promo diskon. Simak yuk!
1. Hari Besar
Hari besar meliputi hari raya, hari anak-anak libur sekolah, belanja dan lain-lainnya. Kamu dapat melakukan promo diskon menjelang hari besar tersebut.
2. Hari Spesial Konsumen
Berbeda dengan diskon hari besar, diskon kali ini momennya lebih personal. Contohnya, diskon khusus di hari ulang tahun, pertama kali membeli atau mendaftar menjadi anggota, tanggal gajian dan lain-lain. Diskon ini dapat membuatmu menjadi lebih dekat dengan konsumen.
3. Acara Khusus
Kamu dapat memberikan tawaran menarik ketika mengikuti acara tertentu seperti bazar, pameran, festival dan lain-lainnya. Hal ini membantu agar stanmu ramai dikunjungi karena memiliki daya tarik.
4. Selebrasi bisnis atau merek milikmu
Jika di hari spesial konsumen lebih berfokus pada momen pelanggan, kali ini promo diskon dapat diberikan untuk momen spesial dari bisnismu. Contohnya ulang tahun merekmu, cabang baru, jumlah pengikut di media sosial dan lain-lainnya. Dengan promo ini, maka diharapkan konsumen bisa lebih dekat dengan bisnismu, Sisters.