Sisters, saat bulan ramadan, omzet bisnis pada umumnya mengalami kenaikan, terutama bisnis online. Hal ini dikarenakan kebutuhan masyarakat juga menjadi lebih banyak.
Pada momen seperti ini, penting untuk bisa mengatur keuangan khususnya omzet yang didapat selama ramadan agar bisnis tetap bisa berkembang. Bagaimana caranya? Simak, yuk!
Atur Rencana Pengeluaran
Cobalah untuk membagi omzet ke dalam beberapa pos, antara lain biaya produksi, pemasaran, dan lainnya. Baru kemudian sisanya kamu sisihkan untuk mengembangkan bisnismu, misalnya untuk peluncuran produk baru. Jangan lupa juga untuk sisihkan sebagian uang untuk dana darurat.
Bayar Keperluan Operasional
Setelah menyusun rencana pengeluaran, segera penuhi pembayaran operasional yang harus diselesaikan. Hindari menunda-nunda pembayaran agar bisnis bisa tetap berjalan lancar dan stabil.
Malah dengan dana lebih yang kamu dapat dari omset bulan ramadan, kamu jadi bisa memenuhi berbagai keperluan operasional yang tadinya kamu kesampingkan. Dengan demikian, kamu bisa melayani pelanggan dengan baik dan bahkan menarik lebih banyak lagi pembeli.
Baca juga: Cara Atur Anggaran untuk Pelaku Bisnis Menengah
Lunasi Pinjaman
Jika kamu mengajukan pinjaman untuk meningkatkan kebutuhan produksi di bulan ramadan, gunakan omzet yang kamu dapat dari penjualan untuk melunasi pinjaman tersebut. Karena menunda pembayaran hutang bisa mempengaruhi keuangan bisnismu, lho.
Maka itu, sisihkan juga hasil pendapatan untuk melunasi hutang-hutang yang ada. Sehingga nantinya pendapatan di bulan-bulan selanjutnya bisa kamu fokuskan untuk mengembangkan bisnis.
Alokasikan Dana untuk Pengembangan Bisnis
Kamu tentu mau usahamu semakin besar dan memiliki banyak pelanggan, kan, Sisters? Dengan menyisihkan sebagian omzet, kamu bisa fokus melakukan berbagai inovasi seperti mengembangkan produk baru, menerapkan strategi pemasaran, meningkatkan layanan, dan sebagainya.
Baca juga: Pentingnya Manajemen Keuangan dalam Bisnis
Nah, salah satu hal yang bisa kamu lakukan untuk pengembangan bisnismu adalah dengan mengikuti Kompetisi Sispreneur W20 berhadiah ratusan juta rupiah yang diadakan oleh Sisternet. Kirimkan artikel berisi profil bisnis, rencana bisnis, dan rencana keuangan bisnismu jika kamu memenangkan kompetisi tersebut. Yuk ikutan, Sisters!