Sisters, dalam PBPOM nomor 22 tahun 2019, informasi nilai gizi adalah daftar kandungan zat gizi dan non gizi pangan olahan sebagaimana produk pangan olahan dijual sesuai dengan fomat yang dibakukan. Nah, kamu pasti sering menemukan informasi nilai gizi dalam setiap kemasan, kan?
Sebenarnya, tujuan dari pencantuman nilai gizi adalah agar masyarakat dapat memilih pangan olahan sesuai dengan kebutuhan gizi yang dicari. Kalau kamu mau melakukan klaim kandungan, maka hukumnya wajib mencantumkan informasi nilai gizi. Informasi nilai gizi tidak hanya membantu calon konsumen, tetapi juga produsen sendiri. Terutama jika makanan atau minuman yang dijual adalah produk yang diklaim organik.
Lalu, apa saja manfaat mencantumkan informasi ini di dalam kemasan jualanmu? Simak, yuk!
1. Menambah Kepercayaan Konsumen
Mencantumkan nilai gizi pada kemasan tentu akan memberikan kesempatan bagi konsumen untuk memilih produk sesuai kebutuhan. Selain itu, konsumen akan tahu bahan utama dan bahan tambahan apa yang ada dalam produkmu. Termasuk juga berapa persen kadar gizi di dalam makanan/minuman yang kamu jual. Jika informasi ini diberikan secara lengkap, maka kamu bisa membuktikan bahwa produkmu juga punya segudang manfaat.
2. Sebagai Media Komunikasi
Kemasan secara keseluruhan adalah alat komunikasi produk. Tidak hanya berupa penambahan informasi nilai gizi, tapi juga dapat dilihat dalam penggunaan logo, slogan, pemilihan warna, hingga desain kemasan. Visualisasi hingga penempatan informasi yang pas adalah cara mempersuasi konsumen untuk membeli.
3. Sebagai Bukti Klaim Produk
Tanpa bukti yang akurat, tentu sulit untuk meyakinkan konsumen bahwa produk jualanmu adalah produk yang menyehatkan. Nah, nilai gizi yang tertera dalam kemasan menjadi cara produsen mengkomunikasikan klaimnya bersama kepada pelanggan.
4. Memperluas Jaringan Pasar
Retail-retail besar, dengan sasaran konsumen masyarakat menengah ke atas biasanya lebih teliti dalam memilih produk yang akan dijual. Misalnya untuk produk makanan dan minuman, pihak ritel akan cek kemasan, kandung bahan utama hingga bahan tambahan.
Jadi, kalau produkmu mencantumkan informasi nilai gizi, kesempatan untuk dilirik oleh ritel hingga supermarket modern akan lebih banyak, Sisters.
Kalau kamu, apakah sudah menambahkan informasi nilai gizi pada kemasan jualan makanan/minumanmu, Sisters?