Sisters, sudah banyak orang menggunakan asuransi untuk berjaga-jaga terhadap segala kemungkinan yang bisa terjadi kapan saja. Mungkin kamu juga adalah salah satu pengguna asuransi, Sisters?
Tapi tahukah kamu bahwa ternyata bukan hanya jiwa saja yang harus diasuransikan. Sebagai pemilik bisnis, mengasuransikan bisnis itu juga penting, lho!
Pertanyaannya, kapan waktu yang tepat untuk membuat asuransi bisnis?
Nah, simak penjelasannya di bawah ini, yuk!
1. Saat kamu butuh banyak sarana dan pra sarana
Yang pertama adalah ketika bisnismu mulai berkembang dan membutuhkan lebih banyak sarana dan pra sarana produksi. Misalnya, saat kamu sudah menyewa mobil atau properti baru untuk memperlancar proses bisnis dan meluaskan cakupan pasar.
2. Saat kamu membeli peralatan
Menggunakan asuransi bisnis termasuk penting apalagi jika barang tersebut adalah barang produksi utama yang menggerakan usaha atau bisnismu.
Selain itu, waktu yang perlu dipertimbangkan ialah ketika person in charge di bisnismu bukan hanya kamu seorang. Yaitu saat kamu mulai memperjakan karyawan.
3. Saat kamu menawarkan produk baru
Inventaris baru dapat mengubah aset bisnis dan kebutuhan cakupan bisnismu, sehingga perlindungan semakin dibutuhkan demi menjaga aset usaha. Kamu nggak mau, kan, ketika barang-barang inventaris perusahaanmu rusak, kamu nggak punya budget lebih untuk mereparasinya?
Maka itu, pertimbangkanlah menggunakan asuransi ketika usahamu mulai berkembang dan finansial mulai kuat.
Tak dapat dipungkiri, ketika kamu sudah membuat asuransi, tentu akan ada premi yang harus dibayarkan setiap bulan atau tahunnya. Namun, biayanya masih jauh terjangkau dibanding dengan jumlah kerugian yang sewaktu-waktu mungkin bisa menimpa usaha yang kamu rintis, Sisters!
Karena kita tidak bisa memprediksi kapan musibah datang, kan? Jadi lebih baik “sedia payung sebelum hujan”, deh!
Kamu sendiri, apakah selalu melakukan hal-hal di atas dalam menjalankan bisnismu, Sisters?