Startup dan UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) merupakan ide dan inovasi ekonomi yang terus berkembang. Oleh karena itu, banyak orang selalu melakukan pembaruan untuk memulai usahanya.
Pada tahun 2017, dari data Kementerian Koperasi dan UKM, tercatat senilai Rp88,45 miliar. Lantas, bagaimana pengaruh dan dampak kehadiran Startup terhadap UMKM Indonesia? Berikut ulasannya. Simak yuk, Sisters!
1. Memudahkan Pemasaran
Kehadiran startup berbasis teknologi internet atau startup digital tentunya memudahkan para pemilik UMKM untuk memasarkan barang atau jasa.
Dengan adanya startup, tentunya produk atau jasa milik para UMKM akan bisa tersebar luas melalui tayangan-tayangan iklan pada platform digital.
Tidak hanya dari tayangan iklan dan kemudahan transaksi secara online saja. Jasa pengiriman yang juga berbasis digital tentunya bisa menjadikan pelayanan pengusaha UMKM semakin prima.
2. Membuat Pekerjaan Lebih Efektif dan Efisien
Beberapa startup juga merilis aplikasi. Seperti aplikasi games, aplikasi belajar, bahkan aplikasi kasir. Aplikasi kasir ini tentunya akan sangat membantu para pelaku UMKM dalam melakukan transaksi.
Fiturnya mulai dari inventory, membuat kategori harga, stok produk, penjualan, hingga transaksi pembayaran yang bisa melayani debit dan juga kredit. Terdapat pula fitur manajemen karyawan, data dan feedback konsumen.
Tentunya, hal ini membuat pencatatan semakin mudah. Karena dengan adanya jurnal, seluruh data yang tercatat seperti informasi seputar produk, baik itu harga maupun stok, jumlah penjualan dan pembayaran konsumen akan langsung ter-input ke dalam Jurnal.
3. Mendapatkan Dukungan
Baik UMKM maupun startup pastinya sama-sama bertujuan baik, salah satunya adalah membantu rakyat Indonesia dari semua kalangan dalam hal penyediaan lapangan kerja. Keduanya sama-sama bisa saling membantu.
Produk-produk Startup dalam bidang perdagangan akan memudahkan UMKM dalam pemasaran dan operasional kerja.
Sementara banyaknya pelaku UMKM dan calon pembeli produk-produk UMKM yang menggunakan layanan e-commerce sebagai bentuk produk dari startup, tentunya akan menjadikan sumber pemasukan bagi perusahaan rintisan (startup) itu sendiri.
Nah, dengan adanya kerjasama yang baik antara UMKM dan startup, maka akan lebih banyak lagi lapangan pekerjaan tercipta.