Hai Sisters! Mengutip situs perdagangan Logam Mulia Antam, Selasa (28/7/2020), harga emas Antam hari ini lebih tinggi Rp 25.000 dari perdagangan terakhir, menjadi Rp 1.022.000/gram. Wow banget kan, Sisters?
Jika ditarik sejak awal tahun harga emas tercatat bergerak di rentang Rp 775.000 hingga Rp 1.022.000/gram di hari ini. Dengan demikian kenaikannya sejak awal tahun mencapai Rp 247.000.
Apa penyebab naiknya harga emas yang cukup signifikan ini?
Analis Emas sekaligus Direktur PT TRFX Garuda Berjangka, Ibrahim Assuaibi, mengatakan, mereka yang memiliki simpanan emas lebih baik untuk menahan diri. "Masyakarat menahan diri dulu untuk menjual, menunggu posisi tertinggi," kata Ibrahim seperti yang dilansir Kompas.com, Selasa (28/7/2020).
Dia memperkirakan harga emas dunia masih akan mengalami peningkatan. Beberapa faktor yang mendasarinya adalah penyebaran virus corona yang belum mereda, ketegangan antara Amerika Serikat dan China, hingga ketegangan di perbatasan China dan India. Situasi tersebut, menurut Ibrahim, membuat sebagian besar investor kembali memilih emas sebagai instrumen simpanan. Hal inilah yang membuat harga emas naik.
Tahan, jangan jual dulu
Kepala Riset dan Edukasi Monex Investindo Futures Ariston Tjendra menganjurkan masyarakat untuk menahan diri menjual simpanan emasnya. Ia memperkirakan harga emas Antam masih bisa menguat ke Rp 1.050.000 per gram. "Masyarakat yang sudah punya mungkin bisa merealisasikan profitnya sebagian dan sebagian dipertahankan untuk mengikuti potensi kenaikan emas selanjutnya," kata Ariston dilansir Kompas.com.
Masyarakat diminta untuk menunggu harga turun, sebab jarak antara harga pembelian dan penjualan kembali atau buyback cukup jauh. Sementara itu, harga jual kembali atau buyback juga mengalami peningkatan sebesar Rp 23.000 per gram, menjadi sebesar Rp 919.000 per gram.
Tentukan tujuan awalmu berinvestasi emas
Dalam berinvestasi emas, kamu tentunya sudah tahu kapan saat yang tepat untuk mulai membeli emas. Sebelum kamu memutuskan kapan memulai investasi emas, ada baiknya ditentukan dulu tujuanmu berinvestasi. Apakah untuk tujuan investasi jangka panjang atau jangka pendek. Nah, jika kamu sudah memiliki investasi emas, pikirkan baik-baik, apa tujuan awalmu berinvestasi. Jangan gegabah untuk menjualnya kecuali kamu memiliki kebutuhan yang mendesak.
Investasi emas jangka panjang
Misalnya kamu ingin berinvestasi untuk kebutuhan pendidikan anak 10 tahun ke depan atau untuk hari tua nanti, maka kamu bisa yang sudah memiliki tabungan investasi emas untuk tujuan investasi jangka panjang ini. Kamu memiliki banyak waktu untuk menjual atau menguangkan emas ini kok Sisters.
Nah, gimana, kamu masih punya tabungan investasi emas, Sisters? Hayooo coba dihitung kekayaanmu sekarang :)