Hai Sisters! Expert generalist kini semakin populer di dunia pekerjaan, bahkan mulai diakui karena nilai dan kemampuannya dalam bekerja.
Dilansir dari Culture Amp, expert generalist adalah seseorang yang punya kapasitas dan keinginan untuk menguasai dan mengumpulkan pengetahuan dari berbagai disiplin ilmu, industri, keterampilan dan bakat.
Para ahli generalis ini cenderung lebih siap mendeteksi pola, menghubungkan titik-titik, dan berimprovisasi dalam berbagai keadaan karena pengetahuannya yang beragam.
Beberapa ahli juga berpendapat, expert generalist bisa sama bermanfaatnya dengan menjadi spesialis dalam satu bidang tertentu.
Banyak pemilik bisnis, penulis dan ilmuwan yang sukses dalam kariernya dengan menjadi seorang generalis dan memanfaatkan kekayaan pengetahuan untuk membangun karier mereka.
Sebut saja Steve Jobs yang memanfaatkan pemahamannya tentang desain, untuk menciptakan generasi baru perangkat komputasi.
Atau seorang pekerja kantoran di bidang akuntansi, yang juga mampu menjadi seorang content creator untuk mendapatkan penghasilan tambahan.
Perbedaan Generalis, Spesialis, dan Expert Generalist
Perlu dicatat bahwa spesialis, generalis, dan ahli generalis atau expert generalist sebenarnya memiliki tingkat keahlian yang berbeda.
Keahlian yang berbeda inilah yang menentukan jenis tugas yang paling sesuai dengan kemampuan masing-masing.
Seorang generalis umumnya punya pengetahuan luas di berbagai bidang serta pengalaman yang cukup untuk memberikan bimbingan atau pandangan kepada rekan kerja atau partner bisnis.
Hal ini berbeda dengan seorang spesialis yang memiliki pengetahuan terperinci serta mendalam dalam satu subjek, daripada berbagai bidang.
Lantas, apa bedanya dengan generalis ahli atau expert generalist?
Seorang expert generalist adalah seseorang yang memiliki pengetahuan mendalam di berbagai bidang tempat bekerja atau berbisnis.
Kemampuan Seorang Expert Generalist
Di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang, banyak pemberi kerja menyadari bahwa adaptasi untuk mengatasi perubahan sangat penting.
Di sinilah seorang expert generalist memiliki peran penting dan strategis.
Sebab seorang ahli generalis mampu menggabungkan keterampilan berbeda dengan cara unik dan inovatif untuk mengatasi kondisi yang ada.
Umumnya kombinasi keterampilan seperti ini menjadi lebih berharga, dibandingkan kedalaman keterampilan masing-masing individu.
Contoh konkritnya ketika seorang ahli generalis mampu menggabungkan keterampilan manajemen waktu, manajemen proyek, hingga berbicara di depan umum dalam sebuag konferensi virtual.
Tak hanya itu, expert generalist juga lebih akurat dalam memperkirakan hasil dalam suatu permasalahan, yang membuat mereka kompeten dalam menyesuaikan diri di lingkungan yang serba berubah.
Berkat kapastias ahli generalis untuk menyatukan hal terkait dan yang saling bergantung satu sama lain, expert generalist lebih baik dalam memprediksi suatu hasil.
Sehingga jika muncul masalah yang mengharuskan perubahan arah, ahli generalis diperlengkapi dengan baik untuk berpikir secara lateral dan imajinatif untuk memilih tindakan terbaik.
Sederhananya, pekerja atau pebisnis yang sukses dan berkinerja tinggi tak harus menjadi yang terbaik dalam satu keahlian.
Sebaliknya seorang expert generalist mampu bekerja mengembangkan keterampilan dan kemampuan untuk beradaptasi dan menerapkan pengetahuan di berbagai situasi yang baru.
Ini artinya seorang dengan keahlian yang luas juga mampu menjadi pemimpin yang lebih baik, di masa yang penuh ketidakpastian.