Waktu Natal merupakan liburan yang paling ditunggu-tunggu. Merayakan Natal bersama keluarga adalah tradisi dan tentunya belum lengkap tanpa sajian kue kering. Yuk, ikuti beberapa resep kue kering khas Natal yang diambil dari berbagai sumber ini, Sisters!
1. Resep Sugar Cookie
Sugar cookies bisa dibilang sebagai kue kering wajib saat Natal. Kue ini rasanya tidak pernah absen saat ada perayaan Natal. Bahan dan cara pembuatannya simpel, sehingga kamu yang tidak biasa baking pun akan mudah meniru. Namun, kamu perlu kreativitas dan ketekunan saat menghiasnya agar hasilnya cantik. Meski simpel namun rasa kue kering Natal yang satu ini dijamin enak!
Bahan:
- 1 1/3 cup mentega
- 1 1/2 cup gula
- 1 sdt parutan kulit jeruk/lemon.
- 1 sdt ekstrak vanila
- 2 butir telur
- 3 sdm susu
- 4 cup tepung
- 3 sdt baking powder
- 1/2sdt garam
Bahan icing:
- 4 cup gula pasir
- 2-3 sdm putih telur
- 2 sdm air/susu
- 1sdt vanila
Cara membuat:
- Dalam satu wadah, aduk mentega, parutan kulit jeruk, dan vanila lalu campurkan telur. Olah adonan hingga empuk.
- Saring gula, baking powder, susu, dan garam hingga menjadi krim. Belah adonan menjadi 2, lalu bungkus dengan plastik. Diamkan selama sejam hingga semalaman.
- Giling adonan dan cetak dengan bentuk khas Natal.
- Untuk buat icing untuk hiasan dan pemanis kue, campur gula pasir, air, putih telur, dan vanila dalam wadah panas selama 10 menit. Tambahkan 1 sdt air, diamkan hingga dingin.
- Taruh icing dalam botol saus berbentuk tube untuk dekorasi kue.
2. Resep Kue Snickerdoodle Karamel
Kue ini juga sering disebut sebagai sugar cookies. Bedanya, kue kering ini menggunakan taburan campuran gula pasir dan kayu manis di permukaannya.
Bahan:
- 2 1/2 cup tepung
- 1 sdt baking soda
- 1/2 sdt kayu manis
- 1/2 sdt garam laut
- 1 cup mentega, diiris
- 1 1/4 cup gula merah
- 1/2 cup gula pasir halus
- 1 butir telur
- 1 kuning telur
- 1 sdt ekstrak vanila
- 1 sdt Greek yogurt
- 1 cup karamel
Cara membuat:
- Dalam mangkuk, campur tepung, baking soda, serbuk kayu manis, dan garam.
- Lelehkan mentega, dan setelah cair dinginkan sebentar.
- Campurkan mentega leleh dan gula-gula, campur menggunakan mixer. Tambahkan telur, kuning telur, vanila, dan yogurt.
- Bentuk adonan menjadi bulat dan bungkus plastik. Diamkan selama 1 jam.
- Siapkan talenan oven dan bentuk adonan jadi bulatan kecil. Tekan hingga agak pipih dan taruh karamel di bagian tengahnya.
- Panggang dalam oven selama 8-10 menit.
3. Gingerbread Cookies
Kue kering yang paling identik dengan Natal adalah ginger cookies. Kue kering yang satu ini selalu hadir dalam perayaan Natal di seluruh penjuru dunia. Seperti namanya, ginger cookies ini menggunakan bahan campuran jahe. Selain itu masih ada gula palem, madu, kayu manis, cengkeh, dan kapulaga sebagai bahan tambahannya. Ginger bread memiliki bentuk seperti anak kecil yang sedang tersenyum. Pada akhir abad ke-16, ginger cookies ini dibuat dalam bentuk rumah-rumahan yang menjadi tradisi di Jerman hingga sekarang.
Bahan:
- 100 gram mentega atau margarin
- 75 gram gula halus
- 1 butir kuning telur
- 2 sdm sari jahe atau jahe bubuk
- 200 gram tepung terigu
- 25 gram tepung maizena
- 1 butir kuning telur, kocok rata, untuk olesan
- Ceri merah dan hijau secukupnya, potong-potong kecil
Cara membuat:
- Kocok mentega/margarin dan gula halus hingga putih. Tambahkan kuning telur, kocok terus hingga halus. Masukkan sari jahe, tepung terigu, dan tepung maizena, aduk rata.
- Giling adonan setebal 0,3 cm, cetak sesuai selera. Olesi permukaan adonan dengan kuning telur, hias dengan potongan ceri. Letakkan dalam adonan yang telah diolesi mentega atau margarin.
- Panggang dengan api sedang (180 derajat celsius) selama kurang lebih 25 menit hingga matang. Simpan dalam wadah tertutup setelah dingin.
4. Speculaas Peanut
Speculaas merupakan salah satu kue kering khas Natal yang berasal dari Belanda yang bentuknya sangat beragam. Kue kering ini memiliki aroma yang sangat wangi karena terbuat dari campuran aneka rempah seperti, kayu manis, pala, cengkeh, jahe, dan juga merica putih. Meski berasal dari Belanda, kue kering ini juga sangat terkenal di Jerman dan negara lainnya di Eropa. Selain aromanya yang wangi, rasa kue kering ini tidak terlalu manis sehingga banyak disukai.
Bahan:
- 80 gram kacang tanah sangrai, dicincang kasar
- 150 gram margarin(separo butter ok)
- 75 gram gula tepung(suka manis tmbh dkt)
- 1 kuning telur
- 130 gram tepung terigu protein rendah
- 30 gram susu bubuk
- 30 gram maizena
- 1/4 sendok teh baking powder
- 1 sendok teh bumbu spekuk
- 1/2 sendok teh jahe bubuk
- 40 gram cokelat chips
Cara membuat:
- Kocok margarin, gula tepung sebentar. Masukkan kuning telur. Kocok rata (jgn lbh 3mnt lo)
- Tambahkan kacang tanah cincang. Aduk rata
- Masukkan tepung terigu, maizena, baking powder, susu bubuk, bumbu spekuk, dan jahe bubuk sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan cokelat keping. Aduk menyebar.
- Sendokkan di loyang yang telah dioles tipis margarin. Pipihkan
- Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celsius 25 menit sampai matang.
Nah, sudah siap merayakan Natal bersama keluarga sambil menyantap kue-kue buatanmu, Sisters? Selamat Natal, ya, Sisters!