Sisters, untukmu baru saja menikah, banyak tempat honeymoon di Indonesia yang sangat rekomendasi bagi pengantin baru. Kamu dan pasangan bisa mendapatkan kenangan yang sangat berkesan. Misalnya, 5 tempat ini.
1. Gili Trawangan Lombok
Gili Trawangan menjadi primadona Lombong di tahun 2019 terakhir ini. Keindahan alam yang ditawarkan memberikan perasaan betapa indahnya Indonesia. Pantai dan lautnya yang bersih tentu Gili Trawangan memiliki perawatan yang teratur. Bagi pasangan honeymoon juga pas jika memilih hotel yang dekat sekali dengan pantai. Dengan begitu, deburan ombak akan menciptakan momen romantis.
Gili Trawangan lebih banyak menyediakan wisata seperti diving, snorkeling, tempat penetasan penyu, yoga di pantai, hingga berburu seafood. Wisata tersebut merupakan salah satu cara mengenalkan keindahan laut kepada pengunjung, khususnya turis.
2. Ubud, Bali
Bagi kamu yang menyukai wisata budaya bisa memilih lokasi honeymoon di Ubud Bali. Pulau kecil yang masih bagian dari Indonesia ini merupakan pulau yang mampu mempertahankan wisata budayanya di balik budaya barat masuk secara perlahan-lahan. Bali memilih untuk menjual wisata budaya tersebut kepada turis luar negeri. Inilah yang membuat budaya Bali masih terus bertahan.
Salah satu kota di Bali yang memiliki wisata alam pedesaan sekaligus mengenalkan berbagai budayanya, yaitu Ubud. Batik tulis, seni patung, seni lukis, seni tari barong ubud, dan seni budaya lainnya akan sangat banyak ditemui di Ubud. Selain itu, pemandangan sawah tegalalang dan keindahan alam pedesaan cocok menjadi wisata untuk menikmati bulan madu di Bali .
3. Raja Ampat Papua
Pulau di ujung Indonesia ini ternyata memiliki kekayaan wisata yang menakjubkan. Pantainya yang masih minim terjajah oleh tambang atau emas membuat pulau ini tetap cantik. Kehidupan di dalam lautnya juga sangat indah karena karang, ikan, dan berbagai jenis biota laut sangat dilindungi. Tidak heran jika laut di Papua ini sebagian besar masih jernih sehingga nyaman untuk singgah di sana. Cocok buat kamu yang juga hobi diving, Sisters.
Raja Ampat terbilang cocok sebagai rekomendasi honeymoon. Ada penginapan atau hotel yang bisa menambah keromantisan dengan pemandangan pulau yang indah. Momen honeymoon juga akan lebih berkesan ketika ikut berinteraksi dengan penduduk sekitar. Bagi pasangan yang menyukai budaya tentu saja akan ikut bersosialisasi dengan penduduk Papua karena memiliki budaya-budaya yang unik.
4. Pulau Weh Sabang
Jika mendengar kata Sabang pasti identik dengan Aceh. Provinsi yang terletak di ujung Barat Indonesia merupakan tempat yang juga memiliki keindahan alam memukau. Aceh memiliki Pulau Weh sebagai salah satu asetnya. Pulau ini tidak kalah dengan pulau yang lainnya karena keindahan pantai maupun lautnya juga sangat menakjubkan.
Pulau Weh ini memiliki beberapa pulau atau pantai yang bisa menjadi pilihan ketika honeymoon bersama pasangan. Pulau yang bisa dikunjungi antara lain Pulau Iboih, Tugu Nol Kilometer, Pulau Klah, Pantai Kasih, Pantai Tapak Gajah, Pantai Sumur Tiga, Anoi Atam, dan masih banyak lagi. Memilih Pulau Weh sebagai tujuan wisata honeymoon membuat kamu bisa eksplor lebih dari satu pulau bersama pasangan.
5. Dusun Bambu Bandung
Memiliki keterbatasan waktu tetapi tetap ingin berbulan madu? Kamu misa mencoba eksplor Bandung. Kota Paris Van Java ini memiliki beragam tempat wisata yang cocok sebagai lokasi tujuan honeymoon. Momen honeymoon akan romantis dengan keindahan alam yang disajikan oleh kota Bandung.
Salah satu tempat wisata yang bisa untuk honeymoon ialah Dusun Bambu. Bandung yang pada dasarnya berada di dataran tinggi, tempat wisata Dusun Bambu ini bisa disulap menjadi seperti restoran di atas pegunungan. Ada pula lokasi-lokasi yang unik dan terbuat dari bambu yang bisa menggiurkan ketika dikunjungi. Pengunjung akan merasakan seperti di pedesaan dengan unsur nature yang kental.
Berbulan madu tidak harus pergi ke luar negeri, Sisters. Karena di Indonesia tak kalah kerennya dan memiliki tempat wisata yang lebih indah dan unik. Sudah siap berbulan madu?