Sisters, siklus menstruasi yang normal biasanya berlangsung selama 4-8 hari dan terjadi tiap 24 sampai 35 hari setiap periodenya. Tapi seiring berjalannya waktu, tubuh mengalami perubahan dan membuat siklus menstruasi pun berubah. Perubahan ini bisa dianggap wajar selama darah yang dikeluarkan nggak lebih dari 80 mililiter dalam satu periode, Sisters.
Nah, untuk mengetahui apakah siklus haidmu normal atau tidak, baiknya ketahui perubahan siklus menstruasi yang disebabkan oleh usia berikut ini. Supaya jadi lebih tahu dan nggak mudah was-was kalau perubahan ini terjadi.
Biasanya, usia 12 tahun adalah saat pertama mengalami menstruasi. Pada usia ini, siklus menstruasi yang terjadi belum berjalan normal
Hal ini disebabkan karena adanya perubahan hormon yang masih terus beradaptasi pada tubuh, Umumnya, butuh waktu hingga tiga hari sejak menstruasi pertama, untuk mendapatkan siklus menstruasi yang terkontrol.
Memasuki usia 20 tahun, siklus menstruasi jadi lebih teratur dan mudah diprediksi
Jarak antara haid bulan ini dengan bulan berikutnya berkisar antara 25 hingga 28 hari. Selain itu, di usia ini menstruasi akan berlangsung selama 2-7 hari yang merupakan waktu normalnya. Perubahan siklus akan terjadi jika kamu mulai menggunakan kontrasepsi hormonal. Bahkan, penggunaan pil juga bisa menyebabkan perubahan siklus menstruasimu, Sisters.
Menstruasi mungkin akan berhenti sesaat ketika masuk usia 30 tahun. Setelah itu menstruasi akan berlangsung normal kembali
Menstruasi yang berhenti selama 6 minggu ini akan terjadi setelah kamu melahirkan. Setelah itu, tubuhmu akan menyesuaikan kembali dengan siklus menstruasi yang berlangsung lebih lama. Enaknya, siklus menstruasi yang lebih lama ini justru membuat kram perutmu berkurang. Hal ini disebabkan karena pembukaan serviks menjadi lebih besar dan aliran darah bisa keluar tanpa memerlukan kontraksi uterus yang kuat.
Di usia 40 tahun, indung telur memperlambat produksi ekstrogen yang membuat siklus menstruasi jadi lebih pendek dan jarang
Di usia ini, tubuh mulai mengalami perimenopause yang berlangsung antara delapan hingga sepuluh tahun. Selain itu, tubuh juga akan mengalami perubahan hormonal yang menyebabkan proses ovulasi terganggu. Meski begitu, kamu perlu berhati-hati jika ingin mencegah kehamilan.
Dengan mengetahui perubahan siklus menstruasi, kamu jadi tahu apakah menstruasimu selama ini normal atau nggak. Jika kamu merasa siklus menstruasimu nggak normal, cobalah untuk berkonsultasi kepada ahli yang lebih tahu, ya, Sisters. Hal ini wajib kamu lakukan agar nggak terjadi hal yang tidak diinginkan.