Hai Sisters! Kamu ingin mendapatkan uang tambahan dengan modal yang sedikit? Tak perlu bingung-bingung mikirin mau bisnis apa. Cobalah membuat cemilan di bawah ini. Kalaupun kamu tak bisa sukses menjualnya, dampak kerugiannya tak akan begitu terasa, sebab modal yang dipakai pun tak banyak.
Tapi, kalau kamu telaten dan berhasil menjalankan bisnis jualan cemilan ini, maka hasil yang kamu dapatkan pun lumayan menggiurkan. Untuk bisa membuat cemilan-cemilan sederhana ini tak memerlukan keahlian khusus. Asal kamu mau belajar, membuat cemilan ini bukanlah hal yang sulit. Penasaran apa saja jajanan yang mudah dibuat? Simak artikel ini, yuk, Sisters!
Walaupun tengahnya nggak bolong, camilan ini sering disebut donat stik atau sate donat. Pasalnya cara membuatnya hampir sama dengan pembuatan donat biasa. Kamu bisa mencari di internet untuk cara membuatnya. Dijamin kamu nggak akan kesulitan mencari informasi pembuatannya.
Agar menarik perhatian pembeli, buatlah donat dengan toping bervariasi. Jangan hanya disesuaikan dengan seleramu saja. Karena, belum tentu apa yang kamu suka juga disukai oleh orang lain. Begitu pun sebaliknya. Apa yang kamu tak suka, belum tentu tak disukai orang lain.
Kamu bisa menjual dengan rentan harga 2000-5000 rupiah tergantung di mana kamu menjualnya dan apa saja bahan yang kamu gunakan.
Mungkin kamu bakal berpikir kalau bikin brownies itu harus pakai oven. Eits, belum tentu, lho, Sisters! Ada banyak alternative lain yang bisa kamu gunakan, misalnya nggak punya oven. Sebagai alternative lain, kamu bisa menggunakan rice cooker atau mengukusnya. Untuk resepnya, tak perlu khawatir, di internet ada banyak informasi yang bisa kamu dapat.
Biasanya, cemilan ini dijual dengan harga 2000 hingga 15000 tergantung ukuran dan topingnya. Buatlah toping yang bervarian agar pembeli bisa memilih sesuai keinginan mereka.
Kalau ngebayangin martabak mini, bawaannya jadi ngiler, ya, Sisters? Yaps, cemilan martabak ini emang rasanya endes banget. Tapi, kamu butuh cetakan khusus untuk membuatnya. Tenang saja, harganya bervarian kok. Bahkan ada yang harganya nggak nyampe 50000. Kamu bisa beli cetakannya di aplikasi online shopping yang banyak banget pilihannya.
Kalau udah dapet cetakannya, kamu tinggal cari di internet untuk resep dan cara pembuatnya. Tenang, asal kamu mau belajar dan sabar, martabak mini ini gak sulit dibuat kok. Untuk harga penjualannya biasanya dibandrol 2000-4000 tergantung topingnya. Nah, topingnya buatlah yang variatis, seperti coklat, keju, kacang, almond, oreo, strawberry, nuttela, dan masih banyak lagi.
Kalau di atas sudah bahas yang manis-manis, kini saatnya bahas yang nyegerin, apalagi kalau bukan es krim tusuk rasa buah? Cemilan ini dijamin bakalan laris manis jika kamu memasarkannya di kawasan sekolah. Misalnya aja dititipkan pada kantin sekolah, atau warung-warung sekitar sekolah.
Perihal pembuatan, nggak perlu bingung, di internet ada banyak kok. Buatlah eskrim dengan rasa-rasa buah yang menyegarkan, seperti jeruk, anggur, apel, strawberry, dan lain-lain.
Kalau jual eskrim ini, kamu butuh tremos penahan dingin agar kamu bisa menyimpannya dengan aman. Kalau belum punya, tenang saja, harganya variatif kok. Ada yang mahal tapi banyak juga yang murah.
Hmm, last but not least, bakso bakar ini paling gampang dibuat. Kalau nggak mau repot bikin bakso sendiri, kamu cukup membeli bakso yang terjual dengan bebas dipasaran. Harganya sekilonya pun bervariasi, jadi bisa kamu sesuaikan dengan budgetnya.
Rasa dari bakso bakar ini bergantung dari sambal atau olesan yang kamu buat. Resepnya bisa kamu cari di Internet. Hal penting yang perlu diperhatikan adalah tingkat kepedasan bakso bakarnya, usahakan kamu jangan membuatnya terlalu pedas, tapi juga jangan yang nggak pedas sama sekali.
Nah Sisters, tu tadi 5 contoh jajanan sederhana yang bisa kamu jadikan peluang usaha. Kamu bisa menjualnya dengan berbagai cara, seperti menitipkannya di warung-warung dekat rumah, membawanya ke kampus jika kamu masih kuliah, atau bisa juga membawanya ke kantor.