Seringkali seseorang merasa gajinya tidak cukup, padahal gaji yang didapatkan sudah sesuai dengan standar UMR, bahkan tidak jarang di atas rata-rata. Lantas, apa yang salah? Mereka masih single, belum ada yang harus dinafkahi, tetapi selalu merasa kekurangan. Kenapa, ya?
Mungkin ini 4 penyebabnya, Sisters.
Tidak ingat menabung
Jangankan untuk menabung, gajimu sering habis setiap pertengahan bulan. Padahal, sebenarnya, gajimu masih cukup untuk ditabung. Coba biasakan langsung menabung sebagian penghasilanmu saat gajimu turun. Walaupun kecil jumlahnya, tapi kamu manfaat bisa kamu rasakan dalam beberapa waktu ke depannya. Tidak perlu menabung jumlah yang besar, tapi lakukan dengan rutin dan disiplin.
Tidak ada rencana keuangan
Kamu termasuk tipe orang yang membiarkan gaji mengendap di satu tabungan tanpa membaginya lagi? Jika ya, tidak heran gajimu selalu habis tak bersisa. Dengan kartu debit yang selalu terisi, kamu jadi mudah tergoda untuk selalu belanja, Sisters. Cobalah sisihkan sebagian dana ke tabungan lain untuk investasi dan dana darurat. Jasi kamu punya pegangan di masa depan, Sisters.
Gaya hidupmu hedon
Kamu kenal istilah ini? Menurut kamus gaul, hedon berasal dari kata hedonisme yang artinya gaya hidup boros dan menghambur-hamburkan uang. Tipe smartphone selalu yang high end, model fashion yang kekinian, hampir tiap malam nongkrong di kafe, dan lain sebagainya. Hal-hal yang tidak kamu butuhkan, tetapi kamu lakukan untuk memuaskan ego dan gengsimu. Jangan heran kalau kamu sering merasa gajimu kurang dengan gaya hidup hedon seperti ini, Sisters.
Tidak melihat peluang
Hari gini, harusnya kamu bisa lebih berhemat dengan melihat peluang yang ada. Misalnya, transportasi online saat ini gencar mendorongmu untuk menggunakan e-money sebagai pembayaran sehingga memberikan potongan harga yang tidak sedikit. Nah, daripada bayar tunai tapi nggak dapat diskon, lebih baik membayarnya menggunakan e-money.
Mari menggunakan uang hasil kerja kita dengan bijak, Sisters. Usahakan untuk menghindari hal-hal di atas agar kamu tidak selalu merasa krisis keuangan setelah gajian!