Sisters, selain gaya hidup dan lingkungan, riwayat keluarga menjadi faktor penting dalam pengembangan kanker. Dan ada beberapa jenis kanker yang perlu diwaspadai karena kanker ini sering ditemukan pada wanita. Berikut adalah 5 jenis kanker yang paling sering diderita oleh wanita. Yuk, simak!
Sisters, kanker payudara bisa dipicu oleh beberapa hal, terutama riwayat keluarga. Jika ada anggota keluarga yang mengalaminya, lebih baik kamu buru - buru mengecek ke dokter. Supaya bisa dilihat apakah kamu ada bakat keturunan untuk penyakit ini. Selain itu, berat badan yang bertambah drastis, kurang berolahraga, konsumsi alkohol yang berlebihan, tidak pernah menyusui, bisa menjadi faktor penyebabnya.
Orang yang merokok memiliki kemungkinan 10 sampai 20 kali terkena kanker paru-paru daripada mereka yang tidak merokok, Sisters. Namun riwayat keluarga juga berperan dalam hal ini. Ada baiknya untuk menghindari gaya hidup yang satu ini karena sangat mematikan, Sisters!
Perubahan hormon, khususnya yang berkaitan dengan estrogen, memainkan peran penting dalam peningkatan risiko kanker rahim, yang juga dikenal sebagai kanker endometrium. Faktor risiko dari kanker rahim meliputi obesitas dan makanan tinggi lemak, sindrom ovarium polikistik, usia, diabetes, riwayat keluarga untuk kanker usus besar, dan kasus hiperplasia endometrium, penebalan dinding rahim.
Penyakit ini dapat muncul pada kelenjar getah bening, limpa, tonsil dan adenoid, kelenjar thymus, atau sumsum tulang, dapat menyerang sistem limfatik tubuh, yang merupakan bagian dari sistem kekebalan tubuh, Sisters.
Lebih dari 90 persen dari kanker usus besar terjadi pada mereka yang berusia 50-an dan lebih tua. Faktor risiko untuk kanker jenis ini meliputi riwayat pribadi atau keluarga yang berkaitan dengan kanker kolorektal, polip, atau penyakit inflamasi usus, kurang gerak, merokok, konsumsi alkohol yang berlebihan, makanan rendah serat, dan asupan tinggi lemak yang meliputi banyak daging olahan.
Inilah 5 jenis kanker yang dikatakan sering menyerang wanita. Untuk pencegahan, bila kamu memiliki riwayat keluarga dengan jenis kanker tertentu, cobalah untuk rutin memeriksakan kesehatan ke dokter. Dan cobalah untuk menjalani gaya hidup sehat supaya badan tetap fit, ya, Sisters!