Bagi para pecinta buku, bisnis yang satu ini bisa jadi peluang usaha jika ditekuni. Yup, menjual buku secara online, memang bisa menjadi ladang cuan, Sisters. Bukan cuma itu, kamu juga bisa berkomunikasi dengan konsumen, bisa mendapatkan relasi, dan bisnis ini juga bisa dijalani sebagai usaha sampingan.
Dilansir dari mediaini.com, berikut ini langkah-langkah dalam memulai bisnis online books. Simak, yuk!
1. Riset pasar
Dengan kamu melakukan riset pasar, kamu akan memahami kondisi produk dari bisnis yang akan kamu kembangkan ini. Kamu juga akan mengetahui apa yang dibutuhkan pasar, kisaran harga, hingga cara mempromosikan yang tepat agar bisnismu berkembang pesat.
2. Menentukan target market
Dengan melakukan hal ini, kamu bisa membuat konsep usaha yang lebih tertata. Kamu pun dapat menentukan target market berdasarkan kemampuan finansial.
3. Kenali jenis buku
Pasalnya, ada beragam jenis buku di pasaran. Seperti buku pelajaran, komik, hingga novel. Kamu bisa memilih yang paling banyak dicari orang agar peluang lakunya lebih besar. Jadi tokomu memang menyediakan buku-buku best seller, Sisters.
4. Mencari supplier
Pilihlah supplier yang ketersediaan stoknya aman. Pastikan juga mereka dapat menyediakan barang y7yang berkualitas dan tentunya dengan harga bersahabat.
5. Modal
Modal awal bisa kamu hitung dengan membuat daftar kebutuhan terlebih dulu. Lalu dari daftar tersebut, kamu bisa menghitung berapa modal yang harus kamu sediakan.
6. Promosi
Kamu bisa melakukannya baik secara online maupun offline. Buatlah semua akun mendia sosial untuk mempromosikan bisnismu. Kamu juga bisa membuat lapak di e-commerce.
7. Jalin kerjasama
Jalinlah kerjasama dalam mengembangkan bisnis. Relasi ini bisa berupa supplier, penulis, komunitas pecinta buku, blogger, dan juga pihak-pihak yang dapat mempermudah kamu dalam mempromosikan produkmu.
8. Kelola keuangan
Jangan lupa untuk mengelola keuangan bisnismu dengan baik. Buat pembukuan arus kas masuk dan keluar. Catatlah dengan detail setiap pengeluaran maupun pemasukannmu.
9. Copywriting
Copywriting adalah seni membuat dan merangkai kata-kata yang akan memengaruhi seseorang untuk membeli produkmu. Jika memungkinkan, kamu bisa meng-hire karyawan untuk mengerjakan bagian ini.
Jadi, apakah kamu tertarik mencoba bisnis online books ini, Sisters?