Perkenalkan nama saya Ani Puspitasari atau teman-teman bisa lebih akrab memanggil saya dengan Venny Bonpay.
Saat ini aku menekuni sebuah usaha home industry yang bernama Rhanindi Group dengan brand Bonpay yang berlokasi di Sidoarjo – Jawa Timur. Produk unggulan kami adalah Abon Pepaya dan Koya Pepaya
Hah? Pepaya bisa di jadikan abon? Bagaimana bisa, dan bagamana awal mulanya kepikiran inovasi ini. Yah, itulah pertanyaan yang sering ditanyakan banyak orang.
Well kita bahas disini, yuk, Sisters!
Kebetulan di desaku, masyarakat sekitar banyak yang menanam pepaya namun sedikit sekali yang di manfaatkan dan banyak membusuk, akhirnya aku berpikir “gimana ya menambah nilai jual dari hasil alam yang melimpah ini?”.
Disamping itu aku melihat adanya kekosongan pasar untuk abon nabati bagi vegetarian yang alergi daging-dagingan. Nah, dari sini lah muncul ideku untuk menciptakan produk Abon dan Koya Pepaya ini.
Dengan usaha ini akhirnya Rhanindi dapat merangkul masyarakat sekitar untuk menjadi pemasok bahan baku dan mengajak masyarakat untuk menanam pepaya sehingga Rhanindi turut serta dalam program penghijauan dan membantu mensejahterakan masyarakat sekitar.
Bonpay Rhanindi diolah menggunakan bahan baku pilihan dengan di padukan rempah-rempah Indonesia sehingga menghasilkan produk yang gurih dengan cita rasa Nusantara. Dan masyaallah ternyata banyak para ibu yang bercerita bahwa Bonpay Rhanindi dapat membuat anak-anak mereka lahap makan. Dalam pemasaran produk tentu Bonpay sudah mengantongi izin edar PIRT dan Halal MUI sehingga kami sangat menjaga kualitas dan kebersihan dari produk kami
Lalu, bagaimana Abon Pepaya Bonpay Rhanindi itu? Bisa kalian liat di video berikut :
https://drive.google.com/file/d/11qnKi_2WDs5oFFbvu98I3VHrxAq10QEw/view?usp=drivesdk
Dengan adanya program W20 Sispreneur ini saya berharap dapat turut serta menjadi bagian dari Program ini. Besar harapan saya untuk mendapat pelatihan dan bimbingan dari para senior-senior agar usaha saya ini makin berkembang dan makin bisa lebih bermanfaat untuk masyarakat sekitar dengan membantu pemasukan masyarakat pedesaan dan dapat makin memberikan produk yang lebih baik lagi untuk dunia.
Alhamdulillah kami sudah mengenalkan produk kami ke trading di Cairo dan KBRI Kuala lumpur
Harapan kami ke depan kami mampu menembus market besar Indonesia dan pasar internasional. Dimana hal itu dapat tercapai dengan penambahan mesin produksi. Sehingga besar harapan kami dapat memenangkan modal bisnis dari #Sispreneur yang rencana kami belikan penghalus bumbu dan mesin pasrah buah agar makin menghasilkan output produk yang lebih banyak. Kemudian kami berencana melakukan pembelian spinner untuk peniris minyak, mesin continuous sealer with Nitrogen Injection untuk menambah umur simpan. Dan kami juga membutuhkan mesin coding expaid date untuk menjaga selalu kualitas produk kita sampai ke tangan consumen. Karena bagi kami kepuasan pelanggan adalah amanah bagi kami.
Semoga dengan adanya produk dari Bonpay Rhanindi ini ikut serta mengajak masyarakat untuk #HidupSehat