Dalam dunia fashion, tentunya kita tidak asing lagi dengan barang atau benda-benda berbahan leather (kulit) ya, Sisters. Sebut saja seperti tas dan sepatu yang lumayan laris di pasaran serta tak pernah sepi peminat. Selain fleksibel, produk berbahan leather dinilai cukup awet dan tidak mudah rusak. Namun benarkah begitu? Ternyata tidak juga, lho!
Meskipun kita beli dari brand ternama dan original sekali pun, tetapi jika tidak dibarengi dengan perawatan yang baik, maka akan timbul berbagai masalah. Misalnya saja jamur, bercak-bercak hitam, dan lainnya. Lalu, bagaimana cara menjaga kualitas tas dan sepatu kulit supaya tetap awet hingga belasan tahun lamanya? Simak di bawah ini, yuk!
Bersihkan Barang Setelah Digunakan
Setelah menggunakan tas dan sepatu berbahan kulit, ada baiknya kita bersihkan ya, Sisters. Tujuannya adalah untuk menghilangkan kotoran yang menempel pada benda tersebut dan dikhawatirkan mampu menyebabkan timbulnya jamur atau masalah lain yang jauh lebih serius.
Untuk membersihkannya juga tidak boleh asal apalagi sembarangan. Kita harus membaca petunjuk perawatan produk (biasanya disisipkan dalam produk atau ada pada website brand tersebut saat kita membelinya). Beberapa perusahaan sepatu dan tas bahkan menyediakan cairan khusus berbentuk botol spray khusus untuk merawat serta membersihkan sepatu bagi customer setia mereka.
Masukkan Kembali Sepatu ke Wadahnya dan Pastikan Terdapat Silika Gel di Dalamnya
Silika gel merupakan butiran seperti kaca yang dibuat dari natrium silikat dan biasanya dikemas dalam kantong berukuran mikro. Nah, dalam berbagai industri termasuk fashion, silika gel ini mampu menjaga kelembapan ruang bagi benda-benda di sekitarnya. Tidak hanya itu, benda tersebut juga berfungsi agar barang kita aman dari jamur serta pengelupasan dini.
Jadi, setelah memakainya seharian penuh dan membersihkannya, jangan lupa masukkan kembali tas dan sepatu tersebut ke dalam wadah bawaannya. Namun, jika dari awal tidak ada silika gel di dalamnya, kita masih bisa membelinya secara terpisah di online shop. Walaupun begitu, tetap diperhatikan ya Sisters, ada beberapa jenis silika gel (untuk makanan, elektronik, dan lainnya), sehingga belilah yang sesuai dengan jenis barang.
Bagaimana Jika Terlanjur Keluar Jamur dan Sulit Dibersihkan?
Jangan panik dulu, Sisters! Jika tas atau sepatumu dikerumuni oleh jamur dan sulit dibersihkan, coba bawa ke jasa reparasi leather yang terpecaya. Jangan terburu-buru mengikuti tutorial 'cara membersihkan jamur pada tas kulit' di internet ya, karena setiap benda memiliki perlakuan yang berbeda satu sama lain. Apalagi jenis kulit yang biasa digunakan sebagai material tas atau sepatu cukup banyak dan beraneka ragam di industri ini.
Hindarkan dari Paparan Sinar Matahari Secara Langsung
Penting sekali menghindarkan barang-barang berbahan kulit dari sinar matahari langsung. Tingginya temperatur cahaya mentari mampu membuat tas bahkan sepatumu berubah warna, lapisan luarnya mengelupas, kering juga kusam, bahkan pecah-pecah atau retak. Jadi sebaiknya selalu hindarkan dari sinar matahari ya, Sisters!
Nah, itu dia Sisters, empat tips simple untuk merawat tas dan sepatu leather-mu agar tidak mudah rusak dan awet. Selamat mencoba ya!