Hai Sisters! Siapa, nih, di antara kamu yang rajin mengunggah ulasan beauty product atau update style terkini di Instastory? Meski belum ada brand yang ngajakin kerjasama, tapi kamu suka aja sharing soal itu. Bahkan kamu sampai menciptakan tagar sendiri karena seringnya berbagi soal beauty dan style-mu ini.
Nah, buat kamu yang mau jadi beauty enthusiast paling kece sejagad medsos, nih, bocoran buat kamu!
1. Bikin caption yang soft sambil selipin cerita keseharianmu
Caption itu tempatmu untuk bercerita, lho, Sisters! Nah, biar ke depannya kamu makin semangat sharing dan pembaca ulasanmu nggak bosan, kamu bisa cobain bikin caption ulasan yang disisipi cerita keseharian. Sambungin aja hal-hal remeh yang relate sama pembacamu.
Misalnya saat mau bahas lipcream, kamu bisa mulai cerita tentang menu makan siangmu. Dari makan siang, tinggal beralih deh ke ketahanan lipcream yang mau kamu ulas. Jadi caption-mu jangan langsung hajar aja, ya! Nanti disangkanya kamu jualan.
2. Update tren beauty and style thingy
Sebagai beauty enthusiast, kamu tetap perlu memperbarui pengetahuan tentang tren beauty dan style yang lagi in di sekitarmu.
Namun satu hal yang perlu kamu garis bawahi. Meski harus catching up the trend, kamu tetap harus punya ciri khas sendiri ya. Karena ini nih yang bikin kamu “mahal” di mata para pembaca!
3. Berjejaring itu perlu!
Memang, mulai dari beli produk sampai memilih caption sebagai ulasan, kamu melakukannya sendiri. Tapi kamu juga perlu untuk berjejaring dan berteman dengan sesama beauty enthusiast lainnya, lho! Tujuannya nggak cuma nambah pertemanan, tapi juga saling tukar pengalaman dan masih banyak lagi manfaat lainnya. Siapa tahu bisa datang ke event beauty bareng!
Ayo tunjuk tangan siapa beauty enthusiast yang belum melakukan hal di atas?