Hai Sisters para pecinta drakor alias drama Korea!
Sudah nonton “The World of The Married”? Drakor yang mulai tayang sejak 27 Maret 2020 ini lg hype banget di kalangan para pecinta drama.
Dilansir dari popbela, drakor ini bercerita tentang cinta dan perselingkuhan, drama ini penuh alur cerita yang nggak mudah ditebak sejak episode pertamanya. Meski masih dalam masa tayang, berikut ini ada tujuh pelajaran cinta yang bisa kamu dapatkan dari drama The World of the Married.
Apa saja? Simak, yuk!
Sumber foto: idntimes
1. Satu kebohongan akan membongkar kebohongan lainnya
Ingat, saat satu kebohongan terbongkar, semua kebohonganmu bisa ikut terbongkar juga, lho! Kebanyakan berbohong juga membuat kamu bingung, mana yang kenyataan dan mana yang hanya karangan kamu saja.
2. Balas dendam tidak menyelesaikan masalah
Meski punya rasa kesal dengan pasangan, nyatanya balas dendam bukanlah cara terbaik menyelesaikan masalah. Balas dendam bisa membuat hal menjadi semakin rumit. Bahkan bisa jadi merugikan posisimu. Lagipula 'balas dendam' terbaik adalah menjadi bahagia. Jadi, hati-hati mengambil langkah, ya, Sisters!
3. Kekerasan pada pasangan sama sekali nggak dibenarkan
Kekerasan dalam bentuk verbal maupun fisik merupakan tindakan yang harus dihindari, apalagi pada pasanganmu. Kalau kamu benar sayang padanya, kamu nggak akan melakukan hal tersebut. Sebaliknya, kamu nggak boleh menerima jika pasanganmu melakukan tindak kekerasan padamu, apa pun bentuknya, baik kekerasan fisik maupun emosional. Kekerasan dalam bentuk apa pun akan membekas pada ingatan korbannya.
4. Perselingkuhan nggak cuma menyakiti pasanganmu, tapi banyak pihak
Saat seseorang berselingkuh, jelas orang pertama yang dia sakiti adalah pasangannya. Namun, sebenarnya dia juga sedang menyakiti diri sendiri dan selingkuhannya. Perselingkuhan hanya akan menyisakan luka dalam bagi siapa saja yang terlibat. Selain itu, dia juga mengkhianati kepercayaan kerabat dekat dari pasangan aslinya yang pasti sudah lama mengenalnya dengan baik.
5. Mengatasi kejenuhan dengan pasangan harusnya diselesaikan bersama, bukan mencari pelarian
Kebosanan akan hubungan bisa muncul kapan saja, terutama jika hubunganmu sudah berjalan dalam waktu yang lama. Untuk menyiasati rasa bosan sebaiknya kamu terbuka dengan pasanganmu. Kalian bisa mencari kegiatan baru sehingga menimbulkan pengalaman baru. Lari dan mencari kesenangan dari luar pasanganmu bukanlah jalan terbaik untuk menghilangkan kebosanan yang kamu rasakan.
6. Ketika pasanganmu tidak terbuka soal keuangan, jangan diamkan
Dalam menjalin hubungan, baik itu pacaran apalagi rumah tangga, keuangan seharusnya menjadi hal yang terbuka untuk dibicarakan. Tapi kalau pasanganmu ternyata bukan orang yang bisa diajak berdiskusi soal kondisi keuangan, ini adalah semacam peringatan untukmu. Sifat tertutupnya soal keuangan ini bisa menandakan bahwa pasanganmu tidak memiliki skill manajemen yang baik.
7. Segeralah move on dari pasangan yang tidak menghargaimu
Kalau kamu terlibat kisah perselingkuhan, ada baiknya segera kamu akhiri karena kepercayaan bukanlah hal yang mudah diperbaiki. Segeralah move on dan jangan menggantungkan dirimu pada pasangan yang terus menyakitimu.
Nah, kamu sudah nonton belum?
Sumber: popbela