Sebenarnya, ada banyak sekali wisata di Ternate yang mungkin belum sempat diekpos ke media. Kota yang terletak di kaki Gunung Gamalama ini merupakan kota pelabuhan yang punya sejarah panjang di masa kolonial, Sisters. Sejak saat itu, Ternate tidak pernah kehilangan statusnya sebagai pusat perekonomian, utamanya di Maluku.
Ternate juga memiliki daya tarik dari wisatanya. Wisata sejarah dan wisata alam adalah sendi-sendi pariwisata di wilayah tersebut.
Untuk kamu yang belum pernah ke Ternate, sempatkan untuk mampir ke beberapa tempat wisata alam plus wisata sejarah ini, Sisters!
1. Benteng Tolukko
Benteng yang ada di wisata di Ternate ini dikenal sebagai salah satu benteng yang sangat terawat, utamanya di Pulau Ternate. Tak heran, Benteng Tolukko selalu jadi rekomendasi awal untuk orang-orang yang berkunjung ke sini.
Saat udara cerah, kamu beruntung dapat menikmati keindahan pemandangan sekitar Kota Ternate, termasuk Gunung Gamalama dan Pulau Tidore dari ketinggian. Sebuah kesempatan yang langka untuk melihat pemandangan indah semacam ini, Sisters.
2. Danau Tolire Besar
Pengelola tempat wisata di Ternate ini adalah penduduk setempatnya. Hasilnya pun nggak mengecewakan. Kini Danau Tolire Besar semakin ramai dikunjungi turis.
Danau ini letaknya sangat strategis karena berada di antara Pulau Tidore dan lereng Gunung Gamalama. Warna airnya agak kehijauan dan cocok untuk gambar latar belakang fotomu. Ada beberapa cerita menarik tentang danau ini, yaitu tidak ada batu yang bisa masuk ke danau meski sudah dilempar dengan arah yang tepat. Wah!
3. Pantai Jikomalamo
Untuk dapat short escape yang berkesan, kamu bisa mengunjungi tempat ini. Perjalanan dari wisata di Ternate ke pantai ini hanya membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam saja. Di sini, kamu bisa menikmati pemandangan pantai sambil bersantai menyeruput minuman dan menyantap makanan kecil. Buat yang hendak berolahraga, silakan berenang atau mencoba snorkeling di sini, Sisters.
4. Benteng Oranye
Beda dengan Tolukko yang terletak di dataran tinggi, salah satu benteng wisata di Ternate ini sebenarnya sangat dekat dengan pusat kota. Walau bukan tempat wisata Ternate terbaru, benteng ini membuat banyak turis pasti tertarik ke sini jika tak punya banyak waktu untuk menjelajah Ternate lebih jauh.
Sayangnya dibanding Tolukko, Benteng Oranye kurang terawat, Sisters. Tapi, masih banyak orang yang memanfaatkan keunikan benteng ini untuk lokasi foto pre wedding.
Ingin menghabiskan waktu liburanmu? Ke Ternate aja yuk, Sisters