Hai Sisters! Bermain adalah keinginan alami anak-anak. Game termasuk salah satu yang memfasilitasi jiwa bermain anak-anak, hanya melalui media yang berbeda. Game ada banyak jenisnya, ada yang baik atau kurang.
Dengan adanya internet, bermain game secara digital menjadi kegemaran anak-anak sekarang. Dulu, game hanya bisa diakses di komputer, game watch, PS atau Nitendo. Dengan teknologi internet, bermain game bisa dilakukan di ponsel, laptop dan tablet. Mulai anak PAUD sampai orang dewasa, banyak yang gemar bermain game.
Lalu bagaimana kita menghadapi fenomena munculnya pemain game ini? Apakah kita harus menarik diri dan ketakutan? Lalu benar-benar melarang anak kita untuk mengakses game dalam segala bentuknya? Atau kita biarkan saja anak bermain game sesukanya? Sebebas mungkin dan tanpa batasan? Ataukah kita memberikan akses anak untuk bermain game, dengan pengawasan dan pendampingan?
Nah, ada beberapa hal yang bisa sepakati antara orangtua dan anak, simak, yuk!
Ada baiknya melarang anak main game di warnet atau tempat rental game online.
Boleh bermain game di laptop, hp, tablet, tetapi tidak boleh main game dengan PS, Nitendo, Xbox.
Game yang dimainkan tidak boleh ada pornografi, gambaran sadis/kejahatan, kalimat mengumpat.
Waktu bermain game dibatasi sesuai kesepakatan antara anak dan orang tua.
Anak harus membuat suatu produk konten digital dari game yang diminatinya tersebut.
Ada baiknya orangtua sepakat tidak akan membelikan perangkat main game seperti PS, PSP, Nitendo atau Xbox. Tetapi baiknya membelikan Komputer dan Laptop. Pertimbangannya adalah dengan laptop/komputer, anak bisa belajar hal lain, seperti mengetik dan menggambar. Komputer juga bisa digunakan untuk mengerjakan tugas sekolah. Game yang diinginkan tinggal diunduh dari internet, jadi tidak perlu membeli DVD Game lagi. Lebih hemat, bukan?
Dan yang terakhir, Sisters, tentunya dengan basis agama, nilai moral yang kuat, kedekatan dengan keluarga yang kuat, maka anak bisa menjadi produsen konten digital yang baik, positif dan bermanfaat. Semangat, Sisters!