Sisters, liburan romantis bersama pasangan bisa menjadi cara jitu untuk menjaga cinta kalian semakin bersemi. Nah, bicara soal tempat wisata romantis, nggak melulu harus ke luar negeri, kok, Sisters. Indonesia pun memiliki destinasi wisata yang nggak kalah romantis, lho! Misalnya 4 tempat di bawah ini, Sisters.
Bukit Bulu Coban Rais
source: tempatrekreasi.id
Lokasinya di Bukit Bulu Coban Rais, Desa Oro-Oro Ombo, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur . Tempat wisata yang baru-baru ini viral di media sosial khususnya Instagram, merupakan salah satu tempat wisata romantis yang bisa kamu kunjungi bersama pasangan.
Di sini kamu bisa berfoto ala pasangan romantis di gardu pandang “I Love You” dengan view pemandangan alam yang indah. Tidak hanya itu, Sisters. Masih banyak lagi spot foto yang tersedia disini seperti Batu Flower Garden, Ayunan Kaki Langit serta spot Hammock.
Kamu dan pasangan cukup membayar biaya tiket masuk Rp. 7.500, sudah bisa menciptakan momen romantis, di tempat yang romantis bersama orang tersayang.
Dieng Plateu
source: diengplateu.com
Kamu dan pasanganmu pecinta hawa dingin dan pegunungan? Jika ya, maka Dieng Plateau menjadi destinasi yang tepat. Berselimut kabut dan udara segar, kalian bisa menikmati keindahan Telaga Warna. Telaga yang memantulkan warna hijau, biru, dan ungu ini sempurna di mata maupun di foto pada pagi hari.
Sebelum ke Telaga Warna, liburanmu akan sempurna dengan menikmati matahari terbit di Puncak Sikunir. Awalnya kamu harus sedikit berjuang dengan mendaki hingga ke puncak Sikunir pada dini hari. Pegan tangan pasangan bisa menjadi penghangat selama pendakian. Hasilnya? Duduk berdua di puncak sambil berpelukan dengan disinari matahari terbit pastinya menjadi momen yang indah. Jangan lupa bisikkan kata-kata sayang ke pasangan saat matahari terbit, biarkan kabut putih menjadi saksi bisu cinta kalian berdua. So sweet!
Pulau Moyo
source: bacaanku.com
Snorkeling, memancing, berlayar hingga diving bersama pasangan pun bisa kamu lakukan di pulau ini. Terumbu karangnya kaya warna dengan kejernihan air laut yang masih terjaga hingga biota laut yang memanjakan mata.
Romantisme semakin lengkap saat kamu kembali ke peraduan berupa tenda ala safari yang bisa dinikmati di Amanwana Resort. Penginapan yang berada di antara pantai dan hutan ini menawarkan pengalaman makan siang yang menghadap ke pantai. Terbayang romantisnya makan siang bersama pasangan di sini, kan, Sisters?
Pulau Cinta Gorontalo
source: tribunnews.com
Seperti namanya yaitu Pulau Cinta, pulau yang satu ini pasti bakal bikin kalian makin jatuh cinta. Pulau yang berada di Teluk Tomini, Kecamatan Talimuta, Kabupaten Boalemo, Gorontalo, Sulawesi Utara ini memiliki beberapa cottage yang melingkar membentuk hati, itu sebabnya tempat ini di namakan Pulau Cinta.
Di sini kamu akan disuguhkan eksotisme birunya air laut bertemankan pasir putih yang begitu menggoda. Jadi tak perlu jauh-jauh ke luar negeri, karena Indonesia pun mempunyai wisata bahari yang eksotis nan romantis.
Jadi, kamu dan pasanganmu berencana pergi ke tempat romantis yang mana, Sisters?