40 gr Butter
60 gr Tepung Kunci
60 gr Susu Kental Manis Putih
4 butir Kuning Telur
3 butir Putih Telur
45 gr Gula Pasir
1. Panaskan butter dengan api kecil saja. Perlahan sampai muncul gelembung kecil.
2. Masukkan terigu ke dalam panci dengan terus diaduk.
3. Setelah rata, tambahkan susu kental manis. Angkat.
4. Masukkan pasta tersebut ke dalam mangkok yang sudah berisi kuning telur. Aduk rata adonan sampai menyatu.
5. Sekarang, giliran putih telurnya. Kocok putih telur dan gula sampai mengembang. Caranya bisa bertahap dari speed terendah, masukkan 1/3 gula, naikan speed menjadi sedang, masukkan 1/3 gula, sampai speed tinggi, masukkan sisa gula lagi.
6. Campurkan adonan putih telur tersebut ke dalam campuran pasta tadi secara bertahap juga. Mulai dari 1/3 adonan putih telur ke adonan pasta, aduk dengan metode aduk balik[1] pakai spatula. Lakukan sampai adonan habis.
Foto: Dokumen Pribadi
7. Asal sudah rata maka adonan sudah bisa dimasukkan ke dalam loyang.
8. Panggang dengan sistem Au Bain Marie. Loyang utama dialasi loyang lain yang berukuran lebih besar dan diisi air sekitar 1,5 cm.
9. Panggang dengan suhu 160 derajat selama 45 menitan atau sesuaikan dengan oven masing-masing. Sebelumnya, jangan lupa untuk memanaskan oven terlebih dahulu (sekitar 10 menitan).
Catatan:
[1] Teknik aduk balik adalah mengaduk adonan dengan cara menggunakan spatula melewati dasar mangkuk, angkat adonan, lipat ke arah atas/bawah/samping seperti seolah-olah arah melipat kain.