Hai Sisters! Untuk mendukung perempuan berwirausaha dengan memanfaatkan teknologi, Google Indonesia menginisiasi konferensi Womenwill yang berlangsung di lima kota di Indonesia, antara lain Jakarta, Bandung, Surabaya, Semarang, dan Denpasar.
Konferensi Womenwill ini bertujuan untuk memudahkan beberapa bisnis kecil (UKM) yang dikelola oleh perempuan Indonesia untuk lebih maju di era teknologi ini dengan memanfaatkan kemajuan teknologi yang ada, Sisters. Selain lebih kreatif, para perempuan yang ingin memulai bisnis bisa mendapatkan pencerahan melalui sharing-sharing yang diberikan dalam konferensi ini, Sisters.
Ini dia hal yang wajib kamu ketahui tentang konferensi Womenwill Google Indonesia!
Sisters, konferensi pertama yang diadakan di Jakarta ini dihadiri hampir 1.000 pengusaha perempuan, lho! Topik utama yang dibahas adalah bagaimana para perempuan bisa membangun sebuah bisnis dan mengelola bisnis berskala kecil (UKM). Di sini, Google memberikan banyak pengetahuan dan sesi sharing oleh beberapa perempuan lainnya yang sudah terlebih dulu sukses menjalani usaha kecil menengah ini.
Bahwa masih melekat di negeri kita ini perempuan masih tabu untuk melakukan sesuatu. Namun ternyata, banyak perempuan Indonesia yang mencoba buat mengembangkan kemampuannya di bidang bisnis agar bisa mandiri secara finansial.
Dengan demikian Womenwill Indonesia ingin membantu menghapus kesenjangan peluang ekonomi antara perempuan dan laki-laki. Perempuan juga bisa maju dengan usahanya sendiri dan bisa membantu keluarga sehingga dapat meningkatkan kehidupannya menjadi lebih baik dan kreatif.
Sisters, tidak bisa dipungkiri zaman sekarang kita membutuhkan teknologi. Seiring dengan perkembangannya, teknologi memang dibentuk untuk bisa membantu manusia dalam menjalani kehidupan.
Dalam hal bisnis misalnya, kita bisa memanfaatkan gadget yang kita miliki untuk bisa mengembangkan usaha kecil milik kita, Sisters. Banyak bisnis yang dijalani dengan menggunakan teknologi canggih yang memudahkan penjual dan pembeli sekaligus. Dengan demikian, Womenwill juga mendorong para pengusaha perempuan buat berkembang dengan memanfaatkan teknologi.
Dalam konferensi Womenwill ini ternyata para perempuan calon pengusaha mendapatkan edukasi mengenai bisnis dengan memanfaatkan teknologi. Selain itu, kita juga bisa mendapatkan akses ke komunitas-komunitas UKM, Sisters.
Di dalam komunitas ini, kita juga bisa berbagi pengalaman tentang berbisnis melalui teknologi yang tergabung di dalam Google Business Groups (GBG) dan mendapat pelatihan melalui Gapura Digital. Cocok nih buat kamu yang ingin merintis bisnis online shop, Sisters. Kamu bisa membekali diri dengan segala pengetahuan yang ada.
Ternyata konferensi Womenwill ini seru banget, terutama buat kamu yang ingin membuka usaha kecil seperti online shop. Jika kamu tekuni dengan serius, siapa tahu bisnis kecilmu ini bakalan mendunia! Cek info mengenai Womenwill ini di www.womenwill.com.