Sisters, Korea Selatan memang tidak pernah berhenti membuat tren. Mulai dari drama, musik, mode, dan gagdet, dunia kecantikan pun diramaikan dengan produk dan teknik kecantikan asal Negeri Ginseng.
Soal dunia kecantikan, banyak trik make up yang bisa kamu tiru, misalnya mengaplikasikan lipstik dengan teknik ombre atau makeup dengan teknik baby punch yang diprediksi masih jadi tren hingga 2017 mendatang. Selain 2 teknik di atas, ada satu teknik kecantikan lagi, namanya Jamsu. Sudah pernah dengar, Sisters?
Teknik Jamsu artinya merendam atau menenggelamkan wajahmu pada baskom air dingin, Sisters. Teknik ini dikenal bisa membantu riasanmu untuk tahan lebih lama. Caranya mudah, yaitu dengan menyiapkan baskom berisi air dingin untuk merendam wajahmu.
Sebelum melakukannya, kamu perlu membersihkan dulu wajahmu, kemudian oleskan pelembab. Lalu aplikasikan base makeup seperti foundation dan concealer. Terakhir, lapisi base makeup tadi dengan taburan bedak bayi atau loose powder. Ini akan menahan air agar tidak langsung mengenai kulit dan riasan.
Setelah itu, rendam wajahmu di air dingin selama 30 detik untuk wajah yang cenderung berminyak. Kalau kulit wajahmu cenderung kering, kamu bisa melakukannya kurang dari waktu di atas, Sisters.
Setelah 15-30 detik berlalu, keringkan wajahmu dengan cara menepuk-nepuknya perlahan dengan handuk dan biarkan sisa kelembaban mengering dengan sendirinya. Setelah itu, kamu tinggal mengaplikasikan riasan selanjutnya seperti biasa, Sisters!
Teknik Jamsu ini akan membuat riasan tak meleleh saat terkena panas matahari. Teknik juga cocok untuk kamu yang menginginkan hasil make up lebih tahan lama dan flawless, Sisters. Soalnya teknik ini dipercaya mengurangi kadar minyak di wajah yang akan merusak makeup cantikmu.
Tertarik mencobanya, Sisters?
Foto: Pixabay