Sisternet - #ArisanIlmu - Dari Hobi Menjadi Profesi

#ArisanIlmu - Dari Hobi Menjadi Profesi

Completed

Sisters, hobi itu bisa dijadikan sumber pendapatan, lho! Yup! #ArisanIlmu kali ini yang akan diadakan di Lampung akan membahas topik “Dari Hobi Menjadi Profesi”. Dengan kemajuan teknologi modern yang ada sekarang ini tentunya hobimu ini bisa berkembang dan didukung penuh oleh digital. Baik itu dalam hal pemasaran, ataupun hal pengembangan diri, berbagi ilmu dan sebagainya. 

 

Ini menjadi salah satu alasan mengapa era digital seperti sekarang ini memiliki berbagai manfaat untuk para pebisnis guna membangun dan mengembangkan brand suatu bisnis yang dilandasi oleh hobimu sendiri, Sisters.

 

Kelas Literasi Digital #ArisanIlmu kali ini dilihat dari temanya sudah pasti dibuat untuk memberikan edukasi dan pengetahuan tentang bagaimana cara memaksimalkan hobimu atau keahlian agar bisa menjadi sebuah profesi yang kamu minati dan juga kamu tekuni. Dengan demikian bisnismu agar semakin inovatif dan kreatif serta menarik. Makanya yuk, ikutan kelas literasinya!

 

Catat tanggal dan tempatnya, Sisters!

 

Sabtu, 3 Agustus 2019

Waktu: 10.00-13.00 WIB

Tempat: Perut Bulat Cafe Resto

Jl. Z.A Pagaralam No.8, Lampung

 

Dresscode: Touch of Blue

 

Dalam kelas literasi yang super menarik ini, akan ada salah satu expert perempuan hebat yang akan jadi pembicara dalam event ini, mereka adalah:

 

Naqiyyah Syam, Founder Tapis Blogger

Mira Sahid, Founder Kumpulan Emak Blogger dan Penggiat Literasi Digital

 

Selain materi yang edukatif dan ketemu dengan pembicara hebat, kamu juga bakalan dapat Exclusive Merchandise dari Sisternet, lho!



Wah, kebayang bakalan seru, nih, Sisters. Yuk, buruan DAFTAR SEKARANG!

Caranya gampang banget!

Login atau klik Sign Up untuk menjadi member Sisternet

Daftar di http://bit.ly/arisanilmulampung 

 

Syarat & Ketentuan:

 

  1. Event #KelasLiterasiDigital - "Dari Hobi Menjadi Profesi" berlangsung pada Sabtu, tanggal 3 Agustus 2019, jam 10.00-13.00 WIB
  2. Program ini berlaku bagi semua member Sisternet dan wanita warga negara Indonesia.
  3. Program ini berlaku bagi pemilik KTP/SIM/Paspor/Kartu Pelajar.
  4. Peserta wajib daftar dan menjadi member di www.sisternet.co.id serta follow akun Instagram @sisternetid.

 

So, what are you waiting for, Sisters? Buruan daftar! Kapasitas terbatas lho! Acara ini free tanpa pungutan biaya. See you soon, Sisters!

LEBIH LANJUT

Hubungi Kami

  • XL Axiata Tower
  • Jl. H.R. Rasuna Said X5
  • Kav.11-12, Kuningan Timur
  • Setia Budi, Jakarta Selatan
  • Jakarta 12950