Sisternet - Festival Webinar Pintar: “Bisnis Fotografi yang Prospektif di Tahun 2021”

Festival Webinar Pintar: “Bisnis Fotografi yang Prospektif di Tahun 2021”

Completed

 Hai Sisters!

 

Jika kita bicara tentang fotografi, sebenarnya bisnis ini tidaklah pernah redup meski badai pandemi masih melanda negeri. Terbukti dengan banyak ditemukannya beragam inovasi pada bidang yang satu ini. Salah satunya adalah virtual photography

Jadi sebenarnya, tak ada alasan bagi sektor usaha dokumentasi ini pesimis dalam menghadapi 2021. Tinggal bagaimana peluang itu bisa kita manfaatkan sebaik mungkin untuk membuat pundi uang tetap terisi, di tengah adanya pembatasan ruang gerak masyarakat. 

Nah, mungkin di antara kamu ada yang berminat menjadikan hobi motretmu jadi ladang bisnis, dan ingin tahu bagaimana peluangnya di tahun 2021. Berarti kamu wajib ikutan kelas Webinar Pintar bertajuk: 

 

“Bisnis Fotografi yang Prospektif di Tahun 2021”.

 

Webinar Pintar ini akan diadakan pada:

Hari Minggu, 20 Desember 2020

Jam 14.45 - 16-15 WIB

Via Zoom

 

Membahas seputar::

1. Sejauh mana bisnis fotografi terdampak akibat pandemi dan tips bangkit untuk tetap bisa bertahan menjalankan bisnis fotografi
2. Skill dan alat yang wajib dimiliki untuk menjalankan business photography
3. Strategi menjadikan photography menjadi bisnis yang menjanjikan
4. Jika fotografi menjadi hobi, bagaimana mengubah itu menjadi suatu bisnis yang menghasilkan based on best practice
5. Bagaimana tren fotografi di tahun 2021?

 

Menghadirkan narasumber:

Martha Suherman

Photographer

 

Moderator:

Ellen Kusuma 

Co-Innitiator @kesengsemlasem

 

Sebagai rangkaian acara selanjutnya, untuk peserta yang sudah mengikuti kelas di Festival Webinar Pintar ini dapat langsung mengikuti Kompetisi Modal Pintar dan dapatkan hadiah total Rp. 50 juta* untuk pengembangan yang didukung oleh bank OCBC NISP agar bisnis-mu bisa #MajuTerus dan Melaju jauh di tahun 2021. Untuk caranya, tunggu detailnya di 20 Desember 2020, Sisters!

Buruan daftar via aplikasi Sisternet, dan tunggu info link Zoom dari kami, ya!

 

*Syarat & Ketentuan Berlaku

 

LEBIH LANJUT

Hubungi Kami

  • XL Axiata Tower
  • Jl. H.R. Rasuna Said X5
  • Kav.11-12, Kuningan Timur
  • Setia Budi, Jakarta Selatan
  • Jakarta 12950