Sisters, kamu sudah pasti tahu bahwa yang namanya batok dan sabut kelapa merupakan limbah dari buah kelapa. Tapi di tangan orang dengan kreativitas tinggi, hal itu bisa dijadikan barang estetik dan fungsional yang bisa jadi lahan bisnis.
Kamu penasaran? Yuk, intip 5 kerajinan dari batok dan sabut kelapa yang estetik dan fungsional berikut ini.
Tali Rami
Kerajinan dari sabut kelapa yang pertama adalah tali rami. Kerajinan sabut kelapa yang satu ini juga menjadi salah satu kerajinan yang paling dicari, karena sedang tren.
Kamu bisa gunakan tali rami untuk mengikat kado, tempat menggantungkan foto, aksesoris, proyek DIY, hingga untuk bahan kreatif lainnya, Sisters.
Keset kaki
Keset yang terbuat dari sabut kelapa memiliki model dan ukuran yang bervariasi. Bahkan, semakin besar keset, maka tingkat kesulitan akan lebih besar dan tentunya lebih mahal.
Agar memberikan kesan estetik, beberapa hotel dan restoran juga menggunakan keset sabut kelapa, ketimbang keset dari karet. Keset sabut kelapa juga dinilai lebih awet dan tahan lama.
Sapu
Sebagian besar masyarakat mungkin masih menggunakan sapu sabut kelapa, dengan alasan kotoran debu lebih mudah dibersihkan, lebih murah, tahan lama, hingga lebih ramah lingkungan.
Pasalnya, kini sapu modern kebanyakan terbuat dari bahan plastik sintetis, yang tidak tahan lama. Selain harganya lebih mahal, sapu plastik juga tidak ramah lingkungan.
Pot Tanaman
Masyarakat di Kabupaten Banyuwangi sudah banyak yang memanfaatkan sampah batok kelapa sebagai pot tanaman bunga cantik dengan hiasan mural warna warni.
Jika tidak dihias mural, pot yang memiliki warna dan bahan yang menyatu dengan alam, membuatnya jadi terlihat lebih indah, cantik, dan natural.
Dekorasi
Kamu suka mendekorasi rumah dengan tema rustik dan vintage? Sepertinya, kerajinan dari batok kelapa wajib kamu miliki, Sisters Selain menambah kesan estetika, dekorasi juga bisa ditambahkan dengan dekorasi lainnya. Misalnya, ditambah bunga kering, ditambah inisial nama, atau bisa dibentuk menyerupai topeng.
Coba, yuk, Sisters!