Hai Sisters1 Mau punya usaha, kira-kira ide bisnis online dan rumahan seperti apa ya yang bisa dilakukan? Ada nggak, ya bisnis yang modalnya nggak besar?
Memiliki bisnis sendiri merupakan impian banyak orang. Punya pemasukan tambahan sekaligus bisa menggaji karyawan, impian banget tuh, Sisters!
Namun, tak sedikit pula impian membangun bisnis yang kandas di tengah jalan. Kendalanya beragam, dari ide bisnis yang mentok sampai modal yang sulit didapat.
Tapi tenang saja. Tidak ada kata terlambat untuk memulai usaha. Saat kamu sudah memiliki pekerjaan tetap, misalnya di sebuah perusahaan, maka memulai bisnis bisa membuatmu memiliki pemasukan tambahan.
Menariknya, pemasukan dari bisnis sampingan ini tak jarang justru lebih besar dari gaji bulanan. Asal ditekuni, keuntungan yang besar bisa diraih.
Dalam ulasan kali ini, Sisternet mau bahas ide-ide bisnis seperti apa yang bisa kamu wujudkan, mulai dari ide bisnis online, kreatif, rumahan, hingga bisnis dengan modal yang terjangkau. Berikut beberapa diantaranya yang bsia kamu pilih:
1. Reseller online pakaian (modal: Rp 5 juta – 10 juta)
Berjualan secara online menjadi salah satu jenis usaha yang paling banyak pelakunya. Barang yang dijual bervariasi, bisa pakaian, makanan, atau produk lainnya. Namun, kali ini mari kita ambil contoh pakaian.
Pakaian menjadi salah satu kebutuhan primer sehingga sampai kapan pun orang pasti akan butuh pakaian.
Tak perlu produksi sendiri kalau mau bisnis pakaian. Kita bisa ambil dari pemasok lalu dijual lagi. Namun, harus pandai tawar-menawar biar bisa kulakan dengan harga terjangkau.
Kamu juga bisa menjual produk tertentu secara spesifik. Misalnya, mau fokus jualan kaos, celana jeans, atau fokus ke busana muslimah seperti jilbab.
Bicara soal busana Muslim, pasar di dalam negeri masih bagus karena Indonesia adalah negara dengan penduduk mayoritas Islam. Ide bisnis menjual hijab bisa menjadi pilihan yang menguntungkan nih buat kamu.
2. Bisnis kuliner (modal: Rp 5 juta – 20 juta)
Sama seperti pakaian, makanan juga menjadi salah satu kebutuhan pokok manusia. Risiko gagalnya barangkali akan lebih kecil dibanding bisnis lain. Modal bisnis kuliner bervariasi tergantung lokasi berjualan, jenis makanan, dan segmen pasar, apalagi bisnis makanan juga bisa menjadi bisnis rumahan.
Misalnya, kamu bisa menjual makanan kecil buatan kamu sendiri, seperti donat, cireng, atau bahkan kue kering. Lalu pasarkan makanan tersebut secara online untuk menggaet lebih banyak konsumen.
3. Warung makan (modal: Rp 30 juta – 40 juta)
Ide bisnis bikin warung makan sebenarnya bagian dari bisnis kuliner juga. Namun, modalnya lebih besar karena ada biaya sewa tempat buat warung, kecuali punya tempat sendiri. Selama orang butuh makan buat hidup, bisnis warung makan gak akan pernah redup.
Membuka warung makan di deket kawasan kampus atau tempat keramaian lainnya pasti memberi peluang yang menjanjikan. Tentunya masakan juga harus enak biar pelanggan datang terus.
Contohnya buka warung makan dengan modal Rp 30 juta. Kalau pasang target pendapatan minimal Rp 300 ribu sehari, dalam tiga bulan udah balik modal.
4. Kerajinan tangan (modal: Rp 10 juta – 20 juta)
Buka bisnis kerajinan tangan dengan bahan murni dari dalam negeri. Kalau bisa bikin sendiri dan mempekerjakan pegawai, itu bagus. Namun, kalau gak bisa, kita bisa datengin produk dari sentra usaha kecil dan menengah di daerah.
Di Sumedang dan Sleman, ada desa penghasil kerajinan bambu. Kalau mau bisnis kerajinan tanah liat, bisa kulakan di Kasongan, Bantul, Yogyakarta.
Kita harus tahu seluk-beluk kerajinan yang mau ditekuni sebagai bisnis biar bisa memasarkan dengan baik, syukur-syukur sampai ke negeri tetangga.
5. Batik (modal: Rp 10 juta – 20 juta)
Batik Indonesia sudah diakui UNESCO. Wajar aja kalau punya nama baik di dunia internasional. Kalau mau bisnis batik berkualitas, misalnya batik tulis, otomatis modalnya juga besar. Masuk di akal kalau harga jualnya mahal.
Gak perlu produksi batik sendiri, kita bisa bekerja sama dengan kelompok-kelompok pembatik Solo, Pekalongan, dan Yogyakarta untuk memproduksi batik.
Kalau mau, bisa lebih fokus ke pasar luar negeri lewat toko online. Contohnya aja kulakan batik tulis di Solo dengan harga Rp 200 ribu.
6. Jamu (modal: Rp 5 juta – 10 juta)
Siapa bilang jualan jamu harus muter-muter jalan kaki sambil gendong botol jamu? Jamu Indonesia punya pasar di luar negeri, khususnya buat warga Indonesia yang tinggal di mancanegara entah karena kuliah, kerja, atau yang lain.
Bagi banyak masyarakat di Indonesia, jamu masih menjadi minuman favorit. Namun, kalau buka bisnis ini kita mesti tahu bahan-bahan jamu.
7. Laundry baju (modal: Rp 3 jutaan – 16 jutaan)
Terakhir, ide bisnis yang cocok dijalankan di rumah adalah penatu atau sering dikenal sebagai laundry baju. Beberapa peralatan yang wajib ada dalam usaha ini adalah mesin cuci dan alat pendukung lainnya.
Jika mau pasarnya lebih luas lagi, kamu bisa menambahkan berbagai produk seperti mencuci helm serta sepatu. Sebab udah banyak jenis usaha seperti ini yang berkembang karena variasi layanannya yang beraneka ragam.
Biaya per barang yang bisa kamu dihargai mulai dari Rp 10 ribuan – Rp 75 ribuan, tergantung jenis dan besar kecilnya cucian.
Yang perlu kamu ingat, sebelum menjalankan sebuah bisnis, perhitungkan berbagai risiko yang mungkin dihadapi di depan. Tetap semangat ya Sisters!