Sisters, sekarang kita sudah memasuki bulan Desember yang artinya Hari Natal akan dirayakan oleh umat Kristiani. Ada yang sudah bersiap-siap mendekor rumah dengan berbagai hiasan Natal? Atau jangan-jangan malah pohon Natal cantik sudah terpajang dari kemarin, nih?
Natal memang identik dengan dekorasinya. Biar suasana Natal lebih semarak, ada 5 kreasi Do it Yourself (DIY) yang murah meriah. Kamu hanya perlu memanfaatkan bahan-bahan yang ada di sekitarmu saja.
Selain murah, tentunya kegiatan berkreasi bisa dilakukan bersama keluarga atau teman sehingga makin seru dan akrab.
Stik Es Krim Aneka Bentuk dan Warna
Dari foto yang ada ini, langsung terbayang, kan, apa yang bisa kamu buat dari stik es krim? Kamu hanya perlu stik es krim aneka warna dan lem tembak. Selebihnya, gunakan imajinasi ataupun contoh design berikut ini. Tambahkan hiasan seperti kertas dan tali. Voila!
Papercup Aneka Pattern
Buat kamu yang punya stok papercup aneka pattern yang biasa dipakai untuk birthday party. Biasanya saat membeli papercup ini sudah terbungkus dalam satu kemasan dan kadang masih banyak sisa di dapur. Hanya dengan gelas kertas bermotif ini, kamu bisa membuat tempat permen seperti foto, Sisters. Lucu, kan?
Flanel Bekas
Punya sisa flanel bekas prakarya? Bagi kamu yang suka jahit menjahit, kamu bisa browsing pattern hiasan dari kain flanel. Potong sesuai pola dan jahit seperti biasa deh. Gemesin, kan?
sumber foto: stagnes9.wordpress.com
Toples
Ayo ngaku, siapa yang punya koleksi toples di dapur? Biasanya toples bakas selai atau madu suka disimpan untuk wadah permen atau snacks. Ya, kan? Toplesnya tinggal dipercantik saja, Sisters. Caranya juga simple. Hanya perlu kertas warna warni pun bisa! Yang membatasimu hanyalah soal kreativitasmu saja. Bisa juga kamu bikin tempat lilin seperti gambar ini, Sisters.
Botol Bekas
Hello, Snow Man! Begitu melihat foto ini, apakah kalian jadi terinspirasi? Ya, benar! Dengan botol bekas, kamu hanya perlu sedikit usaha berkreasi membuat Snow Man. Jangan lupa tambah hiasan flanel merah sebagai "syal". Mudah kan?
Sudah siap berkreasi? Biarkan imajinasimu bekerja. Mari gali ide, mumpung masih ada waktu!