Hai Sisters! Seperti yang kita ketahui, Indonesia menjadi salah satu negara terbesar pengguna Instagram di dunia. Dari data terbaru, sudah ada 1 miliar pengguna aktif bulanan di seluruh dunia. Beberapa kota di Indonesia bahkan menempati posisi teratas dalam hal pengguna aktif.
Bahkan Yogyakarta menempatkan tiga lokasi sebagai 10 besar geotag di tahun 2017 yaitu Candi Prambanan, Mangunan dan Malioboro. Unik bukan? Melihat keunikan tersebut, Yogyakarta menjadi salah satu lahan subur dengan peluang tinggi untuk memulai sebuah bisnis, lho!
Selain sebagai sarana "narsis", Instagram kini dikenal sebagai platform untuk berbisnis. Bisnis-bisnis di Indonesia, termasuk Yogyakarta, telah memanfaatkan Instagram melalui aneka fitur yang disediakan untuk membangun eksistensi brand mereka dan berinteraksi secara otentik dengan customer. Nah, berikut lima langkah memaksimalkan Instagram untuk media bisnis yang wajib kamu tahu, nih, Sisters.
Data per Juni 2018 ada 400 juta orang menggunakan Instagram Stories setiap hari. Fitur baru Instagram ini bisa digunakan langsung sebagai media komunikasi langsung dengan customer maupun calon customer.
Sisters, jumlah feed memang sering kali dilihat oleh para calon pembeli. Namun, jangan hanya mementingkan kuantitas foto melainkan kualitas. Saat melakukan foto produk jangan lupa untuk memperhatikan tone dan komposisi warna agar 'cantik' dipandang.
Jangan hanya fokus pada postingan tapi juga interaksi, Sisters. Interaksi di sini bisa dilakukan dengan banyak cara salah satunya rajin membalas komentar dan DM yang masuk. Karena dengan cara tersebut, customer akan merasa dianggap dan lebih dihargai.
Sisters, penggunaan hashtag akan mempermudah pengguna Instagram menemukan apa yang mereka cari. Jadi sebisa mungkin gunakan hashtag yang sesuai barang yang dijual atau bisa saja memberikan hashtag unik karya sendiri.
Jika empat cara 'organik' di atas sudah kamu coba, gak ada salahnya memanfaatkan fitur promote untuk feed serta stories ads. Promote bisa menjadi cara instan untuk mendapatkan follower di awal kamu merintis usaha, lho!
Produk yang baik belum tentu laris kalau tak memiliki sistem promosi yang baik pula. Instagram sebagai salah satu platform media sosial terbesar penggunanya, mendukung pebisnis dari kecil hingga kelas besar untuk memaksimalkan pendataannya dengan aneka fitur yang menarik. Cuma lewat smartphone kamu dan sedikit gerakin jempolmu, usahamu akan laris dipasaran. Yuk, mulai bisnismu dari sekarang!