Setelah sukses menggelar acaranya di kota Istanbul, London dan Dubai, kini Modest Fashion Week akhirnya tiba di Jakarta, Sisters. Event yang merupakan Modest Fashion Week resmi pertama di Asia Tenggara ini dimeriahkan oleh 18 desainer mancanegara, mulai dari Rusia, Kanada, Australia, Jepang, Turki, Jordan, Oman, Kyrgystan, Singapura, Malaysia, Austria, dan Uni Emirat Arab serta 27 desainer Indonesia antara lain, UpZDate by lrna Mutiara, 2Madison Avenue, Sofie, Dian Pelangi, Kami Idea, Etu, Khanaan Shamlan, Medina Zein, Anggia Handmade, Sayee, Doraemon Indonesia dan lainnya.
Event ini digelar selama 4 hari, mulai 26-29 Juli 2018 di Gandaria City, Jakarta Selatan. Diisi oleh 40 fashion brand booth. Karena diselenggarakan di Jakarta, event ini kemudian digelar dengan nama Jakarta Modest Fashion Week (JMFW).
Event internasional ini nggak hanya menampilkan fashion show dan menghadirkan berbagai booth fashion saja, lho, Sisters, tapi juga beragam konten kreatif seperti talkshow, panel dan workshop edukatif.
Seperti dikutip dari herworld.id, Franka Soeria, Founder Modest Fashion Weeks Global menuturkan, “Indonesia sudah melakukan banyak bagi perkembangan modest fashion dibandingkan negara lain di dunia. Inilah saatnya menunjukkan kepada dunia dan membukakan gerbang bagi pecinta fashion internasional untuk melihat keunggulan fashion negara Indonesia. Dengan tiga success story di kota sebelumnya, kami berusaha keras menarik perhatian dunia ke Jakarta. lmpian Jakarta sebagai salah satu pusat dunia yang telah disebut sejak lama, bisa dilihat dari sekarang, saat ini, melalui Jakarta Modest Fashion Week."
Sebagai langkah road to Jakarta Modest Fashion Week yang dihelat mulai 26 Juli, JMFW menghadirkan #JMFW Points di beberapa titik di department store ternama di Indonesia, diantaranya ada di Gandaria City, Trans Mall Bandung, Pondok Indah Mall dan Plaza Senayan.
Kamu tertarik datang ke JMFW, Sisters?