Sejak 11 Juli 2017, setelah 1.689 hari lamanya, dapat dipastikan bahwa Gangnam Style sudah tidak lagi menempati posisi pertama sebagai video yang paling banyak diputar di Youtube, Sisters. Video mega hits di Youtube yang bertahta sejak November 2012 itu dikalahkan video Whiz Khalifa yang menyanyikan lagu See You Again bersama Charlie Puth.
Lagu dan video klip yang menjadi bagian dari film action Furious 7 yang merupakan seri ke 7 dari franchise Fast & Furious ini sudah diputar lebih dari 2,903 milyar kali, Sisters. Sedangkan saat tulisan ini ditayangkan Gangnam Style masih berada di angka 2,896 milyar kali.
Selain video Whiz yang sekarang bertengger di puncak dan akan sepertinya akan menjadi video Youtube pertama yang menembus angka 3 milyar, tampaknya harus watch out juga dengan keberadaan video yang juga sudah meraup lebih dari 2 milyar view ini.
Lagu hits dari Justin Bieber ini adalah video yang tercepat mencapai 2 milyar view sejak diunggah pertama kalinya. Hanya dalam waktu 394 hari saja, Sisters. Sayangnya rekor ini dikalahkan oleh Despacito yang mencapainya dalam waktu 154 hari!
Lagu bergaya electro funk satu ini memang menyenangkan untuk didengar maupun ditonton. Omong-omong, setiap harinya lagu ini menghasilkan 100.000 dolar Amerika Serikat untuk label dan penyusun lagunya dari hasil streaming di Spotify saja. Wow!
Dalam waktu 5 bulan sejak diunggah ke Youtube, Despacito sudah mencapai angka 2 milyar view, Sisters. Melihat sejak bulan Mei selalu diputar lebih dari 20 juta kali setiap harinya, sepertinya Despacito menjadi calon terkuat untuk mengejar video See You Again.
Taylor Swift bisa dibilang musisi perempuan legendaris! Sampai saat ini, hanya gadis muda ini yang punya dua lagu hits dengan view 2 milyar di Youtube. Lagu 'Shake It Off' ini adalah lagu keduanya yang mencapai view 2 milyar, kamu bisa menebak yang pertama apa?
Tampaknya irama lagu Spanyol memang digilai banyak orang ya. Chart musik terkenal Billboard menyebut kalau adegan video klip yang menampilkan perjumpaan gadis muda penari flamenco berbaju merah dengan penari jalanan yang jago sepak bola adalah koreografi terbaik setelah koreografi Sharks vs Jets yang ada dalam drama musikal West Side Story.
Video klip ini menampilkan Adam Levin and the ganks yang menghadiri pesta perkawinan pengantin beruntung di Los Angeles pada 6 Desember 2014. Dengan musik yang catchy serta reaksi spontan dari para hadirin pesta, nggak heran sih kalau video ini banyak diputar sama orang di seluruh di dunia.
Kamu tahu nggak kalau lagu Roar ini sempat dikira menjiplak beat dari hits Sara Bareilles yang berjudul 'Brave'. Tentu dugaan ini tidak benar dan ditampik oleh pihak Katy maupun Sara.
Yep! Video yang mengisahkan 'kegilaan' dan 'kecemburuan' Taylor Swift saat berada dalam suatu hubungan ini sebenarnya adalah sindiran yang dibuat oleh Taylor Swift sendiri atas pemberitaan media padanya. Aslinya, penyanyi cantik ini, mengaku ia tidak seperti apa yang diberitakan di media massa. Hmmm.
Selain masuk klub 2 milyar view di Youtube, lagu satu ini diklaim sebagai lagu yang paling banyak diputar di Spotify juga, Sisters. Apakah kamu termasuk di antara orang-orang yang selalu mendengar lagu ini?
Dengan lirik yang membicarakan tentang body image secara positif, musik pop dengan nuansa retro ini sukses memikat banyak pendengar. Bahkan lagu All About That Bass sempat dinominasikan sebagai Record of the Year dan Song of the Year dalam ajang Grammy Awards 2014, Sisters!
Lagu hits Adele yang banyak diparodikan ini adalah video terbaru yang masuk dalam geng 2 milyar view di Youtube, Sisters. Ayo ngaku, siapa yang masih suka mendengarkan lagu ini dan lalu baper?
Foto: Youtube / officialpsy