Sisters, tampil fashionable setiap saat merupakan suatu keharusan, terutama bagi kita kaum hawa. Untuk tetap tampil fashionable, biasanya para kaum hawa memiliki banyak stok pakaian kece beserta pernak-perniknya. Mengumpulkan semua itu tentu butuh biaya.
Tapi, tunggu dulu! Kita bisa tetap tampil fashionable tanpa harus merogoh duit dan menguras isi dompet untuk gonta-ganti gaya, Sisters. Simak trik 3R ini supaya bisa tetap tampil keren dengan pakaiaan lama:
Re-cut atau potong kembali adalah salah satu trik mudah untuk meng-upcycle pakaian lamamu, Sisters. Kamu dapat memotong ulang pakaian lama dengan bentuk kekinian, seperti asimetris, atau merombaknya dengan menggunting bawahnya menjadi rumbai-rumbah. Punya rok jeans panjang? Bisa kamu potong jadi selutut, atau belah pinggirnya hingga selutut.
Mewarnai kembali pakaianmu bisa jadi alternatif untuk memodifikasi pakaianmu yang berwarna polos ataupun lusuh, Sisters. Kamu bisa berkreasi dengan membuatnya menjadi bergradasi atau berwarna ombre. Banyak teknik pewarnaan lain yang bisa membuat pakaianmu jadi tampak artistik.
Terakhir, kamu bisa mencoba untuk re-glue atau mengelem ulang pernak-pernik pada pakaianmu. Re-glue adalah salah satu cara jika kamu ingin sesuatu yang lebih sederhana namun terlihat elegan. Kamu bisa menempelkan beberapa aksesoris, seperti menambahkan pita, kancing baju, bling-bling, glitter, dan lain-lain yang kamu suka.
Mudah kok untuk tetap tampil fashionable tanpa menguras isi dompet. Selamat mencoba, Sisters!