Kegiatan apa yang biasa kamu lakukan di waktu luang? Menghabiskan waktu luang dengan menonton film atau berlibur tentu sudah biasa. Gimana kalau kamu menggunakan waktu luang untuk menambah keahlian dengan belajar beberapa skill di bawah ini
Blogging/Vlogging
Kalau kamu punya banyak ide atau terpikir untuk membuka bisnis, blogging/vlogging adalah skill yang pas untuk kamu pelajari. Percaya deh, blogging/vlogging bukan hal yang sulit dikuasai asal kamu konsisten melakukannya.
Mengedit Foto/Video
Foto dan Video adalah konten yang tersebar luar di dunia maya. Kemampuan mengedit foto/video tentu bisa jadi sangat berguna. Kamu dapat memulai dari teknik yang sederhana. Saat sudah mahir, kemampuan mengedit foto/video punya nilai jual yang tinggi, loh! Kamu pun bisa mendulang penghasilan tambahan.
Scuba Diving
Tidak banyak orang yang bisa menyelam. Kalau kamu tertarik memiliki kemampuan yang unik, scuba diving dapat dicoba. Indonesia memiliki banyak spot diving yang terkenal sampai ke seluruh dunia. Dengan kemampuan ini, kamu akan bisa menikmati keindahan alam bawah laut Indonesia.
Memasak
Kamu juga bisa meningkatkan kemampuan kamu beraksi di dapur di waktu luang. Belajar masak bisa dimulai dengan tutorial memasak di Youtube atau mencoba resep masakan yang bisa kamu cari sendiri di internet. Selain menambah skill diri, memasak juga bisa menjadikan kamu mantu idaman!
Entrepreneurship
Tidak ada istilah terlalu awal untuk mulai usaha. Kalau kamu punya ide untuk memulai start-up, mulai tambah keahlian kamu di bidang entrepreneurship dari sekarang. Mulai dari turut hadir di event dan bergabung di komunitas yang membahas isu entrepreneurship agar wawasanmu bertambah.
Dari semua pilihan skill di atas, mana skill yang menarik untukmu, Sisters?
Foto: unsplash